3 Resep Sambal Dabu-dabu Khas Manado, Pedasnya Menyegarkan

  • Arry
  • 2 Feb 2023 12:32
Sambal dabu-dabu khas Manado(@neilsha/unsplash)

Indonesia dikenal memiliki banyak ragam sambal. Salah satunya adalah sambal dabu-dabu.

Sambal dabu-dabu adalah sambal khas dari Kota Manado. Sesuai namanya, dabu-dabu memiliki makna penyedap makanan yang pedas dan panas.

Melansir dari berbagai sumber, berikut 3 resep sambal dabu-dabu:

1. Resep Sambal Dabu-Dabu Sederhana

Bahan sambal dabu-dabu sederhana:

12 buah Cabai rawit merah
8 buah Cabai rawit hijau
2 buah Tomat hijau
1 buah Tomat merah, buang bijinya
4 siung Bawang merah
2 sdm Air jeruk nipis/lemon
1/2 sdt Garam
1/4 sdt Kaldu bubuk
5 sdm Minyak goreng yang dipanaskan


Cara membuat sambal dabu-dabu:

  1. Potong semua bahan, bentuk dadu kecil.
  2. Tambahkan perasan air jeruk nipis, garam, dan kaldu bubuk. Aduk.
  3. Tambahkan minyak panas. Aduk sampai rata dan siap disajikan

Baca juga:
Resep dan Cara membuat Sambal Petai Ikan Teri, Bikin Nafsu Makan Meningkat

2. Resep Sambal Dabu-Dabu Tanpa Minyak

Bahan sambal dabu-dabu tanpa minyak:

1 buah Tomat
12 buah Cabai Rawit
4 siung Bawang Merah
1 batang Serai
1 lembar Daun Jeruk
1/2 buah Jeruk Nipis
Sejumput Garam
Sejumput Kaldu Jamur
Air panas secukupnya

Cara Membuat Sambal Dabu-Dabu Tanpa Minyak:

  1. Potong dadu kecil semua bahan, kemudian iris tipis serai dan daun jeruk
  2. Campurkan semua bahan ke dalam wadah, tambahkan garam, perasan jeruk nipis, dan kaldu jamur secukupnya
  3. Tuangkan air panas ke dalam wadah yang sudah berisi campuran sambal dabu-dabu yang sudah diiris
  4. Aduk merata, koreksi rasa, dan siap disajikan

Baca juga
Resep Mie Dok-dok Kuah Kental dan Goreng, Simpel dan Bikin Lidah Bergoyang

3. Resep Sambal Dabu-Dabu Kecap

Bahan sambal dabu-dabu kecap:

5 Siung Bawang merah
10 Buah Cabe cengek domba/rawit
5 Buah Tomat
1/2 sdt Garam
1/2 buah Jeruk nipis
Sejumput kaldu ayam bubuk
Kecap manis secukupnya

Cara Membuat Sambal Dabu-Dabu Kecap:

  1. Potong dadu bawang merah dan tomat
  2. Iris tipis cabai. Kemudian masukan bahan yang sudah dipotong dan iris ke dalam wadah
  3. Campur dengan garam dann kaldu ayam
  4. Masukkan kecap manis dan aduk rata. Tambahkan jeruk nipis peras dan aduk lagi.
  5. Sambal kecap dabu-dabu siap disajikan.

Artikel lainnya: Makna Rabu Pon, Hari Keramat Jokowi Reshufle Kabinet

 

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Berita Terkait