Cumi adalah salah satu bahan makanan laut uang bisa diolah menjadi berbagai jenis kuliner. Salah satunya cumi hitam.
Sebelum mengolah resep cumi hitam, harus dipastikan terlebih dahulu cumi tersebut segar. Hal ini untuk mendapatkan hasil masakan yang maksimal.
Salah satu ciri cumi segar adalah teksturnya yang kenyal, aromanya khas laut, tapi tidak tercium bau busuk.
Resep cumi hitam ini unik. Warna hitam pada kuliner ini berasal dari tinta cumi itu sendiri.
Bagaimana cara membuatnya, berikut resep cumi hitam yang nikmat dan tidak alot:
Bahan-bahan:
- 1 kg cumi
- 12 siung bawang putih
- 6 siung bawang merah
- 2 btr kemiri
- Jahe seukuran jempol
- 5 lbr daun jeruk
- Lengkuas / Laos secukupnya digeprek
- 3 lbr daun salam
- 1 sdt garam
- 1 sdm gula pasir
- 1/2 sdt merica
- 1 sdt Kaldu jamur
- 15 buah cabe rawit/sesuai selera
- 5 sdm minyak goreng
Cara Membuat:
- Bersihkan cumi dengan air mengalir, jangan buang bagian tintanya. Semat dengan lidi supaya kepala cumi tidak lepas saat dimasak.
- Haluskan bawang merah,bawang putih,kemiri dan jahe.
- Panaskan minyak,masukkan bumbu yang sudah dihaluskan, tumis sampai harum atau sampai terlihat minyak menggenang. Kemudian masukkan daun jeruk, lengkuas(laos) dan daun salam.
- Masukkan cumi, aduk rata,jangan ditambahkan air karena cumi akan mengeluarkan banyak air. Tambahkan cabe rawit (bulat) sesuai selera.
- Tambahkan garam, gula dan kaldu jamur. Tes rasa.
- Masak sampai air menyusut dan bumbu meresap.
- Siap disajikan dengan nasi hangat.
Baca juga: Viral Restoran Seafood di Kelapa Gading, Pengunjung Antre 1 Bulan!
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News