Baim Wong Resmi Cabut Permohonan Merek Citayam Fashion Week

  • Arry
  • 26 Jul 2022 22:04
Baim Wong klarifikasi Citayam Fashion Week(@baimwong/instagram.com)

Baim Wong melalui PT Tiger Wong Entertainment resmi mencabut permohonan merek Citayam Fashion Week ke Direktorat Jenderal Kekayaan Intelektual. Pencabutan berlaku mulai Selasa, 26 Juli 2022.

“PT Tiger Wong Entertainment sudah resmi menarik merek Citayam Fashion Week dengan nomor permohonan JID2022052181 pada siang ini,” kata Direktur Merek dan Indikasi Geografis Ditjen Kekayaan Intelektual, Kurniawan Telaumbanua, di Jakarta, Selasa, 26 Juli 2022.

Kurniawan menjelaskan, dalam surat penarikan permohonan, Baim Wong beralasan ingin mengembalikan Citayam Fashion Week kepada yang berhak.

Dilihat dari laman Pangkalan Data Kekayaan Intelektual, status permohonan Baim Wong saat ini adalah ditarik kembali.

Baca juga
Banyak Dikritik, Baim Wong Lepas Citayam Fashion Week

Penarikan permohonan ini sebelumnya juga dilakukan Indigo Aditya Nugroho. Seperti halnya Baim Wong, Indigo juga mengajukan permohonan merek Citayam Fashion Week.

Meski demikian, kini masih ada satu pihak lagi yang masih dalam proses pendaftaran merek Citayam Fashion Week. Permohonan diajukan Daniel Handoko Santoso.

Tak hanya itu, ada juga pemohon atas nama PT Tekstil Industri Palekat mengajukan permohonan merek Citayam.

“Dua pengajuan merek ini masih dalam proses dan akan dipublikasi. Jika tidak ditarik kembali, maka DJKI akan membentuk tim yang profesional dan andal untuk memeriksa permohonan merek ini,” kata Pelaksana Tugas Direktur Jenderal Kekayaan Intelektual Kementerian Hukum dan HAM (Plt. Dirjen KI) Razilu.

 

Artikel lainnya

 

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Berita Terkait