Kaesang Pangarep kembali membuat heboh. Putra bungsu Presiden Joko Widodo atau Jokowi itu mengunggah gambar berisi tulisan yang mencuri perhatian di Instagram pribadinya tepat pada 17 Agustus 2021.
"Saya siap untuk RI 1?" demikian tulisan di unggahan Instagram Kaesang.
RI1 merupakan istilah untuk menyebut Presiden Indonesia. Sejumlah unit usahanya pun langsung memberikan dukungan terhadap Kaesang.
"Dengan sepenuh hati, jiwa, dan ragaku padamu, Mas," tulis @lestoast.id.
Kaesang pun membalas dengan seolah-olah serius, "Terima kasih atas dukungannya."
Sangpisang2017 juga menyatakan dukungannya. "Saya dukung mas."
Begitupun akun Hebat Official yang dikelola PT Harapan Bangsa Kita, perusahaan induk yang mewadahi Sang Pisang, Yang Ayam, Ternakopi, Let's Toast dan Enigma Camp. "Saya juga siap Mas," tulis admin Hebat Official. "Yuk Mas, Yang Ayam kawal."
Baca Juga:
Sejarah Lagu Indonesia Raya dan Kisah di Balik Penciptaannya
Netizen menanggapi unggahan tersebut dengan bercanda.
"Kepak Sayap Sang Pisang," tulis @newndissa_joe308, untuk menyindir baliho Puan Maharani bertuliskan, Kepak Sayap Kebhinekaan.
Ada juga yang berkomentar soal jodoh. "Syarat RI 1 kudu ndue bojo sek, Mas?" tulis @atobaputra, yang artinya syarat RI harus punya istri dulu.
Tapi ada juga yang mengatakan unggahan Kaesang itu merupakan cara untuk menarik perhatian dan strategi pemasaran. "RI 1 produk baru pasti ini," tulis @henra_p.a. "Clickbait nih," tulis @prakosuouo.
Di antara komentar mengenai kesiapan Kaesang untuk RI itu, ada satu yang menyadari makna kalimat itu. "Kan kalimatnya: Saya siap untuk RI 1. Bukan saya siap untuk jadi RI 1. Artinya mas @kaesang siap banyak hal untuk RI 1: menolong, mendukung, mendoakan, dll. RI 1 adalah ayahnya. Kalimat Kaesang ini berarti kesiapannya sebagai anak dan rakyat untuk membantu ayahnya sekaligus Presiden Republik Indonesia.
Bahkan Baim Wong ikut berkomentar. "Bang... Abang ganteng deh... Bismillah MENTERI BUMN," tulis @baimpaula.bosque yang berharap jika Kaesang benar menjadi presiden, Baim ditunjuk sebagai Menteri BUMN.
Belum diketahui maksud dari unggahan Kaesang tersebut. Hingga Rabu, 18 Agustus 2021, pukul 08.15 WIB, unggahan tersebut sudah disukai 57.800 lebih akun. Dan 2.042 kali dikomentari.
Baca Juga:
- Sisca Kohl Jualan Ropang Kepiting Rp1 M, Ditjen Pajak: Dimana Tokonya?
- Ditjen Pajak Colek Tik Tokers Pemilik Saldo Rp11 Triliun
- Kisah Pilu di Balik Lomba Panjat Pinang HUT Indonesia
- Artis Cucu Pahlawan: Dari Ashanty, Dian Sastro Hingga Maia Estianti
- PPKM Diperpanjang, Kini Boleh Makan di Warteg 30 Menit
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News