Sebuah video aksi pemukulan yang dilakukan pengemudi mobil Nissan berplat RFH viral di media sosial. Pelaku itu memukuli pengemudi lain di tengah kemacetan di Tol Gatot Subroto arah Cawang, Jakarta Selatan.
Kasus ini mencuat saat akun Instagram @dashcam_owner_indonesia mengunggah video tersebut pada Sabtu 4 Juni 2022. Dalam video berdurasi 20 detik terlihat seorang lelaki dipukuli pria yang memakai jas merah hingga tersungkur di pinggir Tol Gatot Subroto.
Korban sempat bangkit namun kembali dipukuli oleh pelaku. Korban terlihat juga sempat adu mulut dengan rekan pelaku yang terlihat mengenakan batik lengan panjang.
Dari video itu juga terlihat, mobil pelaku bernopol B 1146 RFH.
Kabid Humas Polda Metro Jaya Kombes Endra Zulpan menjelaskan, peristiwa terjadi sekitar pukul 12.40 WIB. Korban yang berinisial JF sudah melaporkan kejadian itu ke Polda Metro Jaya.
"Jadi membenarkan adanya laporan dari korban di Polda Metro," kata Endra Zulpan.
Menurut Zulpan, korban juga telah menyertakan sejumlah bukti saat membuat laporan. Salah satunya adalah video rekaman pemukulan tersebut.
"Itu kan jelas sekali ya pada saat pelapor melapor ke Polda Metro pun itu ada ditunjukkan juga rekaman video pemukulan itu yang di jalan tol," ujarnya.
Endra Zulpan pun menyatakan, pihak terlapor adalah pengemudi mobil Nissan berplat RFH.
"Iya (terlapor) pemobil RFH itu," katanya.
Artikel lainnya
- Formula E: Mitch Evans Juara Jakarta E Prix 2022, Piala Diserahkan Presiden Jokowi
- Jokowi, Puan, dan Sandiaga Uno Nikmati Jakarta E Prix Bareng Anies Baswedan
- Orangutan Bernama Satria Ini Ternyata Jagoan Koprol, Aksinya Tertangkap Kamera
- Gitaris Andrie Bayuadjie Ditangkap Kasus Narkoba, Ini Tanggapan Kahitna
- Atalia Unggah Ridwan Kamil Masuk Sungai: Ini yang Dilakukan Ayahmu Setiap Hari, Ril
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News