Mau Vaksinasi Booster Pakai Vaksin Beda dari Pertama, Ini Panduan Lengkapnya

  • Arry
  • 11 Jan 2022 08:39
Ilustrasi Vaksin Covid-19(Mat Napo/unsplash)

3. Vaksin AstraZeneca

Vaksin AstraZeneca atau Vaxzevria dan Kconecavac termasuk vaksin booster homolog. Syarat pemberian:

  • Booster diberikan dalam 1 dosis (full dose), minimal 6 bulan setelah dosis lengkap
  • Usia 18 tahun ke atas
  • Meningkatkan titer antibodi IgG dari 1792 menjadi 3746
  • Diberikan pada penerima vaksin primer AstraZeneca


4. Vaksin Moderna

Vaksin Moderna bisa diberikan sebagai vaksin booster homolog maupun heterolog. Syarat pemberian:

  • Diberikan half dose atau setengah dosis, sekurang-kurangnya 6 bulan setelah dosis lengkap
  • Usia 18 tahun ke atas
  • Meningkatkan respons imun antibodi netralisasi 12,99 kali setelah booster vaksin homolog
  • Diberikan pada penerima vaksin primer (dosis 1-2) Moderna (homolog), atau AstraZeneca, Pfizer, dan Janssen/Johnson & Johnson (heterolog).


5. Vaksin Zifivax

Vaksin Zifivax yang dibuat Anhui Zhifei Longcom Biopharmaceutical diizinkan sebagai booster vaksin heterolog. Syarat pemberian:

  • Diberikan full dose minimal 6 bulan setelah vaksin dosis lengkap
  • Usia 18 tahun ke atas
  • Meningkatkan titer antibodi netralisasi lebih dari 30 kali
  • Diberikan pada penerima vaksin primer Sinovac dan Sinopharm (heterolog).

 

Artikel lainnya

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Berita Terkait