Badan Penyelenggara Jaminan Produk Halal (BPJPH) merilis sembilan produk pangan olahan yang terdeteksi mengandung unsur babi (porcine). Tujuh dari sembilan produk itu ternyata bersertifkat halal.
Produk yang mengandung babi itu sebagian besar merupakan marshmallow impor dari Filipina dan China, serta gelatin lokal produksi Indonesia.
Kepala BPJPH Haikal Hasan meminta para pelaku usaha menarik produk tersebut dari pasaran dan memberikan klarifikasi kepada publik.
“Sebagian sudah mulai menarik produknya artinya ada kooperatif yang bisa kita tidak perlu mengambil tindakan lebih lanjut untuk lari keranah pidana kurungan, denda dan sebagainya karena semua kooperatif, tetapi demi untuk masyarakat jangan sampai terlewatkan maka harus kita siarkan pers seperti ini,” kata Haikal Hasan dalam keterangannya.
Baca juga
Bos Almaz Fried Chicken Curhat Dipungli Miliaran Rupiah Saat Urus Sertifikasi Halal
Dari hasil pengawasan BPJPH, ditemukan 11 batch produk dari sembilan produk pangan olahan yang mengandung unsur babi (porcine). Hal ini dibuktikan dalam pengujian laboratorium untuk parameter uji DNA dan/atau peptida spesifik porcine.
Dari sembilan produk tersebut, terdapat 9 (sembilan) batch produk dari 7 (tujuh) produk yang sudah bersertifikat halal, dan 2 (dua) batch produk dari 2 (dua) produk yang tidak bersertifikat halal.
Produk-produk yang ditemukan BPJPH dan BPOM mengandung babi atau Porcine (BPJPH)
Produk-produk yang ditemukan BPJPH dan BPOM mengandung babi atau Porcine (BPJPH)
Produk-produk yang ditemukan BPJPH dan BPOM mengandung babi atau Porcine (BPJPH)
Berikut Daftar 9 Produk yang Mengandung Unsur Babi:
1. Corniche Fluffy Jelly Marshmallow (Rasa Leci, Jeruk, Stroberi, Anggur)
2. Corniche Apple Teddy Marshmallow (Marshmallow Rasa Apel Bentuk Teddy)
3. ChompChomp Car Mallow (Bentuk Mobil)
4. ChompChomp Flower Mallow (Bentuk Bunga)
5. ChompChomp Mini Marshmallow (Bentuk Tabung)
6. Hakiki Gelatin (Bahan Pembentuk Gel)
7. Larbee - TYL Marshmallow Isi Selai Vanila
8. AAA Marshmallow Rasa Jeruk
9. SWEETME Marshmallow Rasa Cokelat
Artikel lainnya: Saksikan Fenomena Unik 'Langit Tersenyum' Pada 25 April, Bisa Dilihat di Indonesia?
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News