Sebuah video yang memperlihatkan pengendara mobil marah bahkan sampai meludah saat ditegur usai parkir sembarangan viral di media sosial. Padahal saat itu kondisi jalanan sedang macet.
Video ini viral di sejumlah platform media sosial, salah satunya akun Instagram @ndorobei.official. Dalam penjelaskannya, disebutkan peristiwa itu terjadi di Jalan Masjid Darul Falah, Petukangan Utara, Pesanggrahan, Jakarta Selatan, pada Jumat 5 April 2024.
Akun itu menjlaskan kronologi peristiwa tersebut. Menurutnya, pengendara itu awalnya memberhentikan mobilnya tanpa menyalakan lampu hazard.
"Kemudian, ia kembali berhenti di jalan untuk membeli gorengan. Perekam video bersama kakaknya kemudian memberi klakson," tulis akun itu dikutip Minggu, 7 April 2024.
Pengendara mobil kemudian turun. Namun bukannya meminta maaf dia justru meludahi mobil perekam video. “Yang goblok tuh siapa ya. Ya ampun,” ujar perekam video.
Mobilnya berhenti dan membuat arus lalu lintas menjadi macet.
Viral Pengendara Mobil Parkir Sembarangan Bikin Macet, Ditegur Malah Meludah
Netizen pun geram melihat peristiwa ini. Bahkan ada yang menyebut sosok pria dalam video itu adalah pegawai BUMN.
"Kambing dikasih mobil ya gini."
"Sering bgt ketemu yg begitu, di klakson ehh malah klakson balik yg lbh kenceng, kyk gk terima."
"Punya mobil tapi miskin adab dan moral."
"Kata beberapa sumber Dy karyawan Pertamini ya? Infonya Ludahnya mengandung pertalite."
"Nunggu video dia minta maaf ahhhh,, mau liat komuknya."
Artikel lainnya: Heboh Jemaah Aolia Tetapkan Lebaran 5 April Usai Telepon Allah SWT, MUI Angkat Bicara
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News