Beli HP Xiaomi Rp2,5 Juta Malah Dapat Batu, Ini Penjelasan Shopee

  • Arry
  • 28 Oktober 2021 17:18
Beli HP Rp2,5 Juta Malah Dapat Batu(@aftertandakoma/twitter)

Nasib sial dialami seorang konsumen yang baru saja membeli HP merek Xiaomi terbaru di marketplace, Shopee. Bukan HP Xiaomi yang datang, tapi dia malah menerima paket berisi batu yang dibungkus kardus HP.

Kejadian ini dialami seorang warganet yang menceritakan kisahnya di akun Twitter, @aftertandakoma. Dia membagikan kisahnya dalam unggahan pada Selasa 26 Oktober 2021.

“Wwkwkwkwkwkwk halo @ShopeeID @sicepat_ekspres udh kere masih kena scam. Gws. Mayan 2.5jt,” cuit @aftertandakoma.

Dia pun membagikan foto berupa boks HP Xiaomi Note 10 yang berisi sejumlah bongkahan batu.

Tak hanya itu, diunggahannya, dia juga memperlihatkan video saat membuka paket yang diterima dari Shopee. “@ShopeeID @sicepat_ekspres siapa penjahatnya ayo ngaku,” tanyanya.

Dalam unggahannya, dia juga mengirimkan bukti percakapan dengan penjual HP tersebut. " Tolong responnya ya, terima kasih," tulis wanita dalam percakapan chat dengan online shop sembari mengirim gambar kotak berisi batu.

"Waduhhhh. Kita gak tau gan. Kmungkinan ada oknum kurir. Yg atas nama siapa. Berapa nomer transaksinya. Klo kita nakal, gak mungkin kita biasa jualan hp nymp ribuat unit gan. Dan unit yg kita kirim masih segel asli dari pabrik nya semia," balasan toko online tersebut.


Tanggapan Shopee

Shopee pun buka suara soal kasus pengguna yang beli HP Redmi Note 10 tapi malah mendapat batu. Head of Public Affairs Shopee Indonesia, Radynal Nataprawira, menjelaskan, saat ini Shopee tengah menyelidiki kasus tersebut.

Shopee pun meminta keterangan dari pihak penjual dengan nama Athmar Shop dan jasa ekspedisi SiCepat.

“Shopee telah menerima laporan dari pembeli terkait temuan ini. Saat ini, kami tengah berkomunikasi dengan pihak ekspedisi dan penjual guna melakukan investigasi terkait temuan kasus ini,” jelas Radynal dikutip dari Telset, Kamis, 28 Oktober 2021.

“Kami juga telah menghubungi pembeli secara langsung untuk mendengarkan kronologi kejadian dan kami berkomitmen untuk terus memberikan informasi terbaru terkait perkembangan temuan ini,” ujarnya.

“Segala bentuk penipuan melanggar kode etik Shopee, dan jika ada pihak yang terbukti salah maka akan dikenakan sanksi,” ujarnya.

Related Articles

Berita Terpopuler

Berita Pilihan