Liga Inggris: Manchester United dan City Kompak Kalah, Liverpool Dikerjain Wasit

  • Arry
  • 1 Oktober 2023 08:12
Tottenham Hotspur vs Liverpool 2-1: Joel Matip mencetak gol bunuh diri di menit akhir dan membuat Spurs menang 2-1(premier league/premierleague.com)

Hasil Liga Inggris pekan ketujuh telah digelar hingga Minggu, 1 Oktober 2023. Hasilnya, Manchester City dan Manchester United kompak mengalami kekalahan. Sementara itu, Liverpool dicurangin wasit dan berujung kekalahan.

Liga Inggris pekan ketujuh dimulai dari duel Aston Villa vs Brighton and Hove Albion. Pertandingan digelar di Villa park, Sabtu, 30 September 2023 malam WIB.

Brighton secara mengejutkan kalah telak dari Villa dengan skor 1-6. Enam gol Villa dicetak Ollie Watkins yang mencetak hattrick, Jacob Ramsey, dan Douglas Luis, serta satu gol bunuh diri dari Pervis Estupinan. Satu gol Brighton dicetak Ansu Fati.

Setelah itu digelar duel Manchester United vs Crystal Palace yang digelar di Stadion Old Trafford. Setan Merah takluk 0-1 dari Palace. Gol tunggal kemenangan tim tamu dicetak Joachim Andersen di menit ke-25.

Hasil ini membuat Setan Merah melorot ke peringkat 10 klasemen Liga Inggris. Pasukan Erik ten Hag itu mengoleksi 9 poin dari 7 kali bertanding. Setan Merah pun sudah empat kali mengalami kekalahan di musim ini.

Sementara itu, Manchester City mengikuti jejak tetangganya itu saat menelan kekalahan dari Wolverhampton Wanderers. City yang bertandang ke Stadion Molineux tumbang 1-2 dari Wolves.

Bek City, Ruben Dias mencetak gol bunuh diri di menit ke-13. Julian Alvarez sempat menyamakan kedudukan di menit ke-58. Hwang Hee-chan memastikan kemenangan Wolves di menit ke-66.

Hasil ini membuat Manchester City mengalami kekalahan pertamanya di Liga Inggris. Dan in kekalahan kedua yang dialami The Cityzen secara beruntun setelah mereka takluk dari Newcastle United di Carabao Cup pada pertengahan pekan lalu.

Meski mengalami kekalahan, Man City masih kokoh di puncak klasemen Liga Inggris dengan nilai 18.


Drama Spurs vs Liverpool: 2 kartu merah, 12 kartu kuning dan VAR >>>

 

Related Articles

Berita Terpopuler

Berita Pilihan