Carabao Cup: MU Depak Palace, Bek Timnas Indonesia Antar Ipswich Menang
- Arry
- 27 September 2023 09:41
Hasil Carabao Cup alias Piala Liga Inggris telah tersaji pada Rabu, 27 September 2023 dini hari WIB. Manchester United menang atas Crystal Palace. Sementara bek Timnas Indonesia Elkan Baggott membantu Ipswich Town menyingkirkan Wolverhampton Wanderers.
Duel Manchester United vs Crystal Palace digelar di Stadion Old Trafford, Manchester, Rabu, 27 September 2023 dini hari WIB. Hasilnya, Setan Merah meanng telak 3-0.
Alejandro Garnachomencetak gol pertama bagi Man United di menit ke-21. Winger asal Argentina itu sukses memanfaatkan umpan silang dari Diogo Dalot untuk membawa Setan Merah unggul 1-0.
Enam menit berselang, giliran Casemiro yang mencatatkan namanya di papan skor. Pesta gol Man United ditutup Anthony Martial di menit ke-55.
Hasil ini membawa Manchester United lolos ke babak keempat. Pasukan Erik ten Hag itu pun berpeluang mempertahankan gelar juara Carabao Cup yang mereka rengkuh pada tahun lalu.
Pertandingan lain yang menarik perhatian adalah Ipswich Town vs Wolver Wanderers. Dalam pertandingan yang digelar di Stadion Portman Road, bek andalan Timnas Indonesia yakni Elkan Baggott bermain penuh saat timnya menyingkirkan klub Premier League itu dari Carabao Cup.
Ipswich Town sempat tertinggal 0-2 dari Wolves berkat gol Hwang Hee-chan pada menit ke-4 dan Toti Gomes pada menit ke-15. Namun Ipswich langsung membalikkan keadaan saat Omari Hutchinson (28'), Freddie Ladapo (39'), dan Jack Taylor (58') mencetak gol bergantian.
Dalam pertandingan itu, Elkan Baggott bermain penuh selama 90 menit membela Ipswich Town. Dengan kemenangan ini, Ipswich pun lolos ke 16 Besar Carabao Cup.
Berikut hasil lengkap babak 32 besar Piala Liga Inggris 2023-2024:
Salford City 0-4 Burnley
(Sander Berge 12', Jacob Bruun Larsen 20', Dara O'Shea 27', Wilson Odobert 81')
Exeter City 1-0 Luton Town
(Demetri Mitchell 83')
Ipswich Town 3-2 Wolverhampton Wanderers
(Omari Hutchinson 28', Freddie Ladapo 39', Jack Taylor 58'; Hwang Hee-chan 4', Toti Gomes 15')
Mansfield Town 2-2 (pen: 3-1) Peterborough United
(Will Swan 5'-pen, Lucas Akins 90'+3-pen; Jonson Clarke-Harris 30', 47')
Bradford City 0-2 Middlesbrough
(Emmanuel Latte Lath 21', Morgan Rogers 54')
Port Vale 2-1 Sutton United
(Joshua Thomas 49', Funso Ojo 83'; Hisham Kasimu 70')
Manchester United 3-0 Crystal Palace
(Alejandro Garnacho 21', Casemiro 27', Anthony Martial 55')
Artikel lainnya: Mengenal Jabal Magnet, Lembah Jin di Madinah Destinasi Favorit Arab Saudi