Jadwal Piala AFF U-23 Indonesia vs Malaysia, Malam Ini!

  • Arry
  • 18 Agustus 2023 14:09
Timnas Indonesia(@pssi/twitter)

Turnamen Piala AFF U-23 kembali bergulir. Tinas U-23 Indonesia akan melakoni laga pertamanya melawan Timnas Malaysia. Simak jadwalnya di sini.

Duel Timnas U-23 Indonesia vs Malaysia digelar di Rayong Province Stadium, Rayong, Thailand, Jumat, 18 Agustus 2023. Kick off dimulai ukul 20.00 WIB.

Timnas Indonesia akan diperkuat sebagian besar peraih medail emas SEA Gaes 2023. Seperti Bagas Kaffa, Ramadan Sanatha, Komang Teguh, Jeam Kelly Sroyer, dan Irfan Jauhari. Tim ini dilatih Shin Tae Yong.

"Persiapan kami sangat baik. Kami sudah siap menghadapi Malaysia dan Timor Leste. Saya tidak bisa membawa banyak pemain inti yang bermain di Liga Indonesia. Jadi, banyak pemain pemain baru di sini," kata Shin Tae Yong dikutip dari laman PSSI.

Sementara itu Bagas Kaffa menyatakan sudah siap menghadapi Malaysia di laga perdana Grup B di PIala AFF U-23.

"Tentunya saya sangat siap. Saya rasa semua pemain juga sangat siap menghadapi laga nanti. Kita datang ke sini bukan untuk liburan, cuma kita bersiap untuk pertandingan untuk memberikan yang terbaik untuk Indonesia," kata Bagas.

"Kondisi tim saya rasa cukup membaik, dari awal kita persiapan sampai hari ini semakin membaik. Semakin cair suasananya juga, mungkin sudah mulai menyatu," jelasnya.

Bagas pun mengakui sangat termotivasi meraih kemenangan melawan Malaysia. Sebab, pertandingan hanya digelar satu hari setelah perayaan HUT Kemerdekaan Republik Indonesia ke-78 yang jatuh pada 17 Agustus kemarin.

"Tentunya Malaysia punya skuat yang baik. Bagus juga. Mungkin kita harus mewaspadai kekuatan Malaysia, strategi-strategi apa dari pelatih mudah-mudahan kita dapat menerapkan dengan baik. Harapannya besok semoga mendapatkan kemenangan pertama dan untuk kado buat ulang tahun kemerdekaan," ujar pemain Barito Putera tersebut.

Di Grup B Piala AFF U-23 Indonesia tergabung bersama dengan Malaysia dan Timor Leste. Laga melawan Timor Leste akan digelar pada 20 Agustus 2023.

Jadwal Piala AFF U-23 2023

Indonesia vs Malaysia
Rayong Province Stadium, Rayong
Jumat, 18 Agustus 2023
Pukul 20.00 WIB

Artikel lainnya: Momen Anies Baswedan Ikut Lomba HUT RI: Sengit di Tarik Tambang, Digulingkan Pak RT

 

Related Articles

Berita Terpopuler

Berita Pilihan