Hasil Liga Inggris: Menang Arsenal 3-1, Manchester City Gusur Gunners di Klasemen
- Arry
- 16 Februari 2023 09:13
Manchester City meraih kemenangan 3-1 atas Arsenal. Kemenangan ini membuat pasukan Pep Guardiola itu menggusur The Gunners dari puncak klasemen.
Duel Arsenal vs Manchester City dalam lanjutan Liga Premier Inggris digelar di Stadion Emirates, Kamis, 16 Februari 2023 dini hari WIB.
Duel langsung berlangsung sengit sejak babak pertama dimulai. Arsenal yang menjadi tuan rumah mencoba untuk menguasai permainan demi meraih tiga poin.
Meski demikian, Erling Haaland nyaris membobol gawang Arsenal saat pertandingan masuk menit ke-12. Sayang tembakannya belum menemui sasaran.
Di menit ke-22, giliran Arsenal yang mengancam gawang City. Namun sundulan Eddie Nketiah masih melebar.
Baca juga
Hasil Liga Inggris: Liverpool vs Everton 2-0, The Reds Kuasai Derby Merseyside
Dua menit kemudian, kesalahan yang dilakukan bek Takehiro Tomiyasu saat melepas backpass lemah ke kiper Aaron Ramsdale harus dibayar mahal. Kevin De Bruyne berhasil memotong umpan lemah itu dan kemudian memperdaya kiper Ramsdale yang sudah keluar dari sarangnya. Arsenal vs Manchester City 0-1.
Arsenal mencoba bangkit. Upaya pasukan Meriam London berhasil di menit ke-41. Aksi Nketiah di kotak penalti dihentikan dengan kasar oleh kiper Ederson. Wasit memberikan penalti untuk Arsenal.
Bukayo Saka yang menjadi eksekutor berhasil menjalankan tugasnya dengan baik. Sepakannya ke pojok kanan membuat skor menjadi 1-1.
Babak pertama duel Arsenal vs Manchester City berakhir dengan skor 1-1.
Babak kedua permainan masih berlangsung sengit. Man City berhasil mendapatkan penalti usai Haaland dilanggar bek Gabriel. Namun, hukuman ini dibatalkan VAR lantaran striker asal Norwegia itu lebih dahulu offside.
Gol kedua bagi Man City akhirnya lahir di menit ke-72. Sodoran Ilkay Guendogan dituntaskan Jack Grealish lewat tembakan keras yang gagal dihalau Ramsdale. Arsenal vs Manchester City 1-2.
Tertinggal satu gol, Arsenal tampil lebih menyerang. Namun, Man City mampu kembali mencetak gol tambahan.
Guendogan kembali menjadi aktor terciptanya gol ketiga Man City di menit ke-82. Dia melepas umpan terobosan ke De Bruyne yang kemudian dengan cerdik memberikan umpan tarik ke Haaland. Lewan sepakan terukur, Haaland mengecoh Ramsdale.
Usaha Arsenal untuk menambah gol gagal hingga laga tuntas. Duel Arsenal vs Manchester City berkahir dengan skor 1-2.
Hasil ini membuat City dan Arsenal sama-sama mengoleksi 51 poin. Namun City memiliki selisih gol lebih baik dan berhak nangkring di puncak klasemen.
Klasemen Liga Inggris