Hasil Liga Inggris: Manchester City-Liverpool Gagal Menang, Chelsea-Spurs Ciamik

  • Arry
  • 4 September 2022 07:16
Hasil Liga Inggris: Aston Villa vs Manchester City 1-1, Erling Haaland kembali mencetak gol untuk Man City(@premierleague/twitter)

Hasil Liga Inggris pekan keenam sudah tersaji hingga Ahad, 4 September 2022. Manchester City dan Liverpool gagal meraih kemenangan. Sementara Chelsea dan Tottenham Hotspur menangi London Derby.

Duel Everton vs Liverpool membuka pekan keenam Liga Inggris. Pertandingan bertajuk Merseyside Derby itu digelar di Stadion Goodison Park, Sabtu, 3 September 2022.

Pertandingan Everton vs Liverpool berakhir dengan skor 0-0. The Toffees sebenarnya sempat membobol gawang Liverpool, namun gol tersebut dianuli lantaran Conor Coady sudah berdiri offside sebelum menjebol gawang Alisson Becker.

Meski demikian, Liverpool sebenarnya tampil mendominasi pertandingan. Namun, penyelesaian yang kurang tenang ditambah dengan penampilan ciamik kiper Everton, Jordan Pickford, membuat The Reds gagal menyarangkan bola ke gawang.

Tercatat, sepanjang pertandingan Pickford melakukan 8 penyelamatan.

Beralih ke Stadion Stamford Bridge, Chelsea berhasil mengalahkan West Ham United dengan skor 2-1. The Blues sempat tertinggal terlebih dahulu saat Michail Antonio mencetak gol di menit ke-62.

Namun, gol-gol Ben Chilwell (76') dan Kai Havertz (88') membawa Chelsea memang dramatis melawan tim asal London itu.

Selain itu, Tottenham Hotspur juga meraih kemenangan 2-1 saat menjamu tim asal London lainnya, Fulham.

Pierre-Emile Hojberg dan Harry Kane mencatatkan namanya di papan skor Tottenham. Satu gol balasan tim tamu dicetak Aleksandar Mitrovic.

Beralih ke Villa Park. Duel Aston Villa vs Manchester City berakhir dengan skor 1-1.

Striker anyar Citizens, Erling Haaland kembali mencetak gol untuk City. Namun, Leon Bailey mampu menyamakan kedudukan dan memaksa pertandingan berakhir dengan skor 1-1.

Dengan hasil ini, pimpinan klasemen masih diduduki Arsenal. The Gunners mengoleksi 15 poin dari 5 pertandingan. Di tempat kedua ditempati Manchester City dengan raihan 14 angka, disusul Spurs dengan nilai sama.

Arsenal baru akan bertanding pada Ahad, 4 September 2022 malam nanti. The gunners akan menghadapi Manchester United di Stadion Old Trafford.


Selanjutnya hasil dan klasemen Liga Inggris hingga Ahad, 4 September 2022 >>>

 

Related Articles

Berita Terpopuler

Berita Pilihan