Kesal Dituding Mainkan Sepakbola Kungfu, Persik Kembalikan Trofeo Ronaldinho
- Arry
- 30 Juni 2022 18:26
Persik Kediri kesal terus disindir saat bertanding di Trofeo Ronaldino. Tim berjuluk Macan Putih itu pun memutuskan mengembalikan piala ke panitia.
"Dengan tegas dan sadar kami kembalikan Piala Trofeo Nusantara with Ronaldinho kepada pihak penyelenggara untuk digunakan sebaik-baiknya," tulis keterangan resmi Persik Kediri.
Hal ini bermula saat Persik berduel melawan RANS Nusantara FC di Trofeo Ronaldinho pada 27 Juni 2022. Saat itu, legenda Brasil Ronaldinho tampil memperkuat klub yang dimiliki Raffi Ahmad itu.
Persik akhirnya menjadi juara dan meraih Trofeo Ronaldinho. Mereka menang melawan RANS Nusantara dan Arema FC. Dua kemenangan diraih melalui adu tendangan penalti.
Baca juga
Bos RANS Nusantara: Harusnya Pertandingan Ronaldinho Fun, tapi Jadi Adu Kungfu
Meski meraih juara, penampilan Persik mendapat sorotan tajam. Sebab, saat melawan RANS, mereka dinilai tidak memberikan kesempatan bagi Ronaldinho untuk mempertontonkan keahliannya mengolah si kulit bundar.
Akhirnya Ronaldinho pun hanya bermain satu kali saja. Mantan pemain Barcelona dan AC Milan itu absen saat duel RANS Nusantara vs Arema FC.
Persik pun kini buka suara soal tudingan tersebut. Simak pernyataan lengkap Persik Kediri:
Baca juga
Ronaldinho Tampil Perkuat RANS Nusantara Kontra Persik, Klub Raffi Ahmad Kalah
"Pernyataan bahwa tim Persik Kediri bermain keras dan menjurus kasar yang dianalogikan sebagai 'adu kungfu' merupakan opini sepihak tanpa melihat statistik serta kejadian yang sebenarnya di lapangan."
"Berdasarkan match summary yang dikeluarkan oleh wasit yang memimpin Trofeo Nusantara with Ronaldinho, Persik Kediri tidak mendapat kartu kuning atau merah, baik di laga pertama melawan Rans Nusantara serta di laga kedua saat bertemu tuan rumah, Arema FC."
"Selain itu, di laga pertama di mana Ronaldinho turun bermain, dari total pelanggaran 12 kali, Persik tercatat hanya membuat empat pelanggaran, sementara delapan pelanggaran lainnya dilakukan oleh Rans Nusantara."
Baca juga
Raffi Ngamuk ke Gading Marten Persik Main Serius, Ronaldinho Ngambek Tak Mau Main
"Sehingga, berdasarkan data tersebut, pernyataan Persik Kediri bermain 'adu kungfu' telah terbantahkan dengan sendirinya. Tim 'Macan Putih' akan selalu mengedepankan sportivitas dan fair play saat turun bermain di kompetisi apa pun, termasuk pramusim serta pertandingan tidak resmi atau persahabatan."
"Sepanjang pertandingan saat Ronaldinho turun bermain, para penggawa Persik memberikan penghormatan dan kesempatan bagi maestro sepak bola dunia tersebut menunjukkan skill tanpa mendapat tekanan."
"Namun, statistik juga menunjukkan bahwa suplai umpan kepada Ronaldinho juga sangat minim. Ada dua momen di mana Ronaldinho berada dalam posisi bebas namun tidak diberikan umpan," tutup pernyataan resmi Persik.
Artikel lainnya
- Tiru Promo Holywings, Pemilik Nama Muhammad dan Maryam Gratis Naik Bus Ini
- Tarif Listrik 5 Golongan Pelanggan PLN Ini Naik Mulai 1 Juli 2022, Segini Besarannya
- Malaysia Open 2022: Apriyani-Siti Fadia Bikin Keok Nami Matsuyama-Chiharu Shida
- Rambah Hollywood, Maxime Bouttier Adu Akting dengan Julia Roberts dan George Clooney
- Heboh Aksi Ibu Butuh Ganja Medis Untuk Anaknya yang Sakit Lumpuh Otak Saat CFD