Menangi Duel Sesama Indonesia, Leo-Daniel Rebut Medali Emas SEA Games

  • Arry
  • 22 Mei 2022 17:40
Ganda putra Indonesia Leo Rolly Carnando-Daniel Marthin(humas/pbsi.id)

Ganda putra Leo Rolly Carnando-Daniel Marthin menambah koleksi medali emas SEA Games 2021 untuk Indonesia. Leo-Daniel meraih emas usai mengalahkan sesama pemain Indonesia, Pramudya Kusumawardana-Yeremia Erich Yoche Yacob Rambitan.

Duel All Indonesia Final Pramudya Kusumawardana-Yeremia Erich Yoche Yacob Rambitan vs Leo Rolly Carnando-Daniel Marthin digelar di Bac Giang Gymnasium, Vietnam, Minggu, 22 Mei 2022.

Leo-Daniel menjadi pemenang dalam duel itu. Mereka mengalahkan The Prayer dengan dua set langsung 21-17 dan 21-19.

Pramudya-Yeremia memulai pertandingan dengan ciamik dan sempat unggul 3-1 atas Leo-Daniel. Namun, interval pertama justru diraih Leo-Daniel dengan skor 11-8.

Usai istirahat, pertarungan berjalan seru. Kedua ganda sempat bermain sama kuat 16-16. Leo-Daniel kemudian menutup set pertama dengan skor 21-17.

Baca juga
Apriyani Rahayu-Siti Fadia Rebut Emas SEA Games Bulutangkis

Pada set kedua, pertarungan kembali berjalan sengit. Kali ini The Prayer, julukan Pramudya-Yeremia, yang unggul di interval kedua 11-10.

Pertarungan kembali berjalan seru. Kejar mengejar angka terjadi antara sesama pemain pelatnas Cipayung itu hingga skor 19-19.

Di angka-angka kritis ini, Leo-Daniel mampu mengatasi tekanan dari koleganya itu. Mereka akhirnya menutup pertandingan dengan skor 21-19.

Leo-Daniel pun berhak meraih medali emas untuk Indonesia. Sementara Prayer meraih medali perak.

Di cabang bulutangkis ini, Indonesia sudah meraih satu emas melalui ganda putri Apriyani Rahayu-Siti Fadia. Di partai final, Apriyani-Siti menang atas ganda Thailand, Benyapa Aimsaard-Nuntakarn Aimsaard dengan skor 21-17 dan 21-14.

 

Artikel lainnya

 

Related Articles

Berita Terpopuler

Berita Pilihan