Jadi Juara MotoGP Mandalika 2022, Miguel Oliveira Asapi Quartararo
- Arry
- 20 Maret 2022 16:20
Miguel Oliveira akhirnya menjadi juara MotoGP Mandalika 2022. Pembalap Red Bull KTM itu mengasapi juara dunia 2021, Fabio Quartararo.
MotoGP Mandalika yang digelar Minggu, 20 Maret 2022, dihelat dalam kondisi balapan basah. Sebab, satu jam sebelum balapan dimulai, hujan deras mengguyur sirkuit yang berada di Lombok, Nusa Tenggara Barat itu.
Miguel Oliveira memulai balapan dari posisi ketujuh. Sementara Fabio Quartararo menjadi pole position. Usai bendera start dikibarkan, Oliveira langsung melesat di urutan terdepan.
Baca Juga
Hujan Deras Guyur Sirkuit Jelang MotoGP Mandalika, Pawang Hujan Disorot
Dia sempat bersaing ketat dengan pembalap Ducati Lenovo, Jack Miller dari lap kedua hingga kelima. Selepas dari tekanan Miller, Oliveira kemudian melaju mulus melahap seluruh lap MotoGP Mandalika.
Sementara Quartararo yang menjadi pole position posisinya sempat melorot ke peringkat kelima. Lambat laun, pembalap dari tim Monster Yamaha itu pun menyusul satu persatu pembalap di depannya.
Baca Juga
Marc Marquez Alami Kecelakaan Horor Jelang MotoGP Mandalika, Ini Videonya
Hingga lap 20, Oliveira tetap menjadi pembalap terdepan. Oliveira berhasil melahap 20 lap Sirkuit Mandalika dengan catatan waktu 33 menit 27,223 detik. Quartararo tertinggal 2,205 detik. Sementara di tempat ketiga ditempati Johann Zarco dengan selisih 3,158 detik.
Hasil Lengkap MotoGP Indonesia
1. Miguel OLIVEIRA 33:27.223
2. Fabio QUARTARARO +2.205
3. Johann ZARCO +3.158
4. Jack MILLER +5.663
5. Alex RINS +7.044
6. Joan MIR +7.832
7. Franco MORBIDELLI +21.115
8. Brad BINDER +32.413
9. Aleix ESPARGARO +32.586
10. Darryn BINDER +32.901
Artikel lainnya
- Daftar Harga Terbaru Minyak Goreng Bimoli Hingga SunCo di Alfamart dan Indomaret
- All England: Kejutan, Fikri-Bagas Melaju ke Final Usai Bungkam Minions
- Profil Ayu Kartika Dewi, Stafsus Jokowi yang Nikah Beda Agama
- Mahasiswa UNY Temukan Inovasi Tempe Bahan Biji Karet, Begini Cara Membuatnya
- Undian Liga Champions: Chelsea vs Madrid, Benfica vs Liverpool, Man City vs Atletico