Hasil Sepak Bola Dini Hari: Barcelona Melaju ke 8 Besar, Roma Lolos Dramatis
- Arry
- 18 Maret 2022 06:49
Hasil babak 16 Besar Liga Europa menempatkan Barcelona melaju ke babak berikutnya. Blaugrana lolos usai memenangi duel Galatasaray vs Barcelona yang berakhir 1-2.
Bertanding di NEF Stadyumu, Istanbul, Jumat 18 Maret 2022 dini hari WIB, Barcelona sempat tertinggal terlebih dahulu dan melakukan comeback dramatis.
Barcelona tertinggal saat pertandingan berjalan 28 menit. Marcao berhasil membobol gawang Mar-Andre ter Stegen. Skor menjadi 1-0.
Pedri membalas sembilan menit kemudian usai mendapatkan umpan dari Ferran Torres. Skor menjadi 1-1.
Baca Juga
Hasil Liga Champions: Chelsea Comeback, Juventus Tersingkir
Barcelona akhirnya berbalik unggul saat Pierre-Emerick Aubameyang membobol gawang Galatasaray. Skor 2-1 ini bertahan hingga pertandingan usai.
Dengan hasil ini, Barcelona meraih tiket 8 besar Liga Europa dengan kemenangan agregat 2-1. Pada leg pertama kedua tim bermain imbang tanpa gol.
Beralih ke Liga Konferensi Eropa, AS Roma melaju ke babak 8 besar usai menyingkirkan Vitesse. Gol telat Tammy Abraham memastikan Serigala Roma lolos ke babak berikutnya.
Bermain di Stadion Olimpico, Roma tampil lebih nyaman sebab pada leg pertama mereka unggul 1-0. Meski demikian, Roma harus tertinggal terlebih dahulu di menit ke-62 saat Maximilian Wittek mencetak gol.
Skuat asuhan Jose Mourinho baru bisa menyamakan kedudukan saat pertandingan memasuki masa injury time. Tammy Abraham berhasil mencetak gol sekaligus membawa AS Roma melaju ke 8 besar Liga Konferensi Eropa.
Dengan hasil ini, Roma menang dengan agregat 2-1 atas Vitesse.
Hasil lengkap sepak bola Jumat 18 Maret 2022 dini hari:
Hasil Liga Europa
- Bayer Leverkusen vs Atalanta 0-1 (Agregar 2-4)
- FK Crvena Zvezda vs Rangers 2-1 (Agregat 2-4)
- Galatasaray vs Barcelona 1-2 (Agregat 1-2)
- Monaco vs SC Braga 1-1 (Agregat 1-3)
- Eintracht Frankfurt vs Real Betis 1-1 (Agregat 3-2_
- Lyon vs FC Porto 1-1 (Agregat 2-1)
- Spartak Moscow vs RB Leipzig (Dibatalkan)
- West Ham United vs Sevilla 2-0 (Agregat 2-1)
Hasil Liga Konferensi Eropa
- AZ Alkmaar vs Bodoe/Glimt 2-2 (Agregat 3-4)
- Basel vs Marseille 1-2 (Agregat 2-4)
- FC Copenhagen vs PSV Eindhoven 0-4 (Agregat 4-8)
- Rennes vs Leicester City 2-1 (Agregat 2-3)
- Feyenoord vs Partizan Beograd 3-1 (Agregat 8-3)
- Gent vs PAOK FC 1-2 (Agregat 1-3)
- LASK vs Slavia Prague 4-3 (Agregat 5-7)
- Roma vs Vitesse 1-1 (Agregat 2-1)