Mola TV Hentikan Tayangkan Liga Inggris
- Arry
- 30 Januari 2022 14:02
Mola TV mengumumkan tidak akan lagi menayangkan Liga Inggris atau Premier League. Keputusan ini akan efektif berlaku Liga Inggris musim 2022-2023.
Selama tiga tahun terakhir, Mola TV menjadi pemegang hak siar Liga Inggris di Indonesia. Penggemar dapat menikmati pertandingan klub kesayangan melalui layanan live streaming di Mola TV.
Kini, Mola TV mengeluarkan pengumuman untuk pelanggannya terkait penayangan Liga Inggris. Langkah pertama yang dilakukan Mola adalah menghentikan akses gratis bagi pelanggan per 8 Februari 2022.
"Setelah melakukan perbaikan sistem selama kurang lebih 3 bulan, kami menginformasikan bahwa sistem berlangganan akan kembali diaktifkan pada 8 Februari 2022, sehingga mengakhiri masa tayangan gratis di Mola," tulis Mola di akun Instagramnya dilihat Minggu, 30 Januari 2022.
Baca Juga
Live Streaming Error Saat Man United vs Man City, Ini Tanggapan Mola TV
"Bagi Anda yang memiliki paket langganan, sisa paket Anda akan kembali dilanjutkan efektif per tanggal 8 Februari 2022 dengan masa sisa paket yang sama dengan saat paket langganan Anda kami bekukan masa langganannya," lanjut Mola.
Bagaimana cara refund uang langganan Mola TV?
Bagi yang memiliki paket aktif yang berakhir setelah Mei 2022, Mola TV memberikan pelanggan mengajukan pengembalian biaya langganan atau refund biaya paket langganan yang tersisa. Refund dihitung secara pro-rata.
Caranya, pelanggan dapat mengirimkan data berlangganan sesuai dengan data registrasi langganan kepada customer support Mola ke alamat email: support@mola.tv.
Saat mengirimkan data, pelanggan diharapkan melampirkan data sebagai berikut:
1. Capture profile atau tangkapan layar halaman akun MOLA;
2. Informasi rekening bank sesuai nama pemilik akun MOLA yang bersangkutan, yang terdiri dari:
a. Nama Bank
b. Nama Cabang Bank
c. Nomor Rekening
d. Nama Pemilik Rekening
Mola memberikan batas waktu pengiriman data tersebut paling lambat 28 Februari 2022. Pengembalian dana akan dilakukan paling lambat 31 Maret 2022. Dan akses berlangganan Mola akan otomatis berakhir pada 31 Mei 2022.
"Apabila data dan informasi pelanggan yang disebutkan di atas kami terima melewati batas waktu yang ditentukan di atas, maka kami dengan berat hati tidak dapat memproses permohonan refund tersebut," pungkas Mola.
Bagi anda yang menjadi pelanggan Mola TV, simak pengumuman lengkapnya di bawah ini: