Hasil Badminton Olimpiade: The Minions Kandas, Moh Ahsan/Hendra Maju ke Semifinal

  • Arry
  • 29 Juli 2021 13:55
Ganda putra Indonesia Muhammad Ahsan dan Hendra Setiawan(humas/badmintonindonesiaorg)

Ganda putra nomor satu Indonesia, Marcus Fernaldi Gideon/Kevin Sanjaya Sukamuljo kandas di babak perempat final bulutangkis Olimpiade Tokyo 2020. Sementara Mohammad Ahsan/Hendra Setiawan meraih tiket semifinal dan menjaga asa tradisi medali emas olimpiade.

Pasangan Marcus/Kevin gagal meraih emas olimpiade usai dikalahkan pasangan Malaysia Aaron Chia/Soh Wooi Yik 0-2. The Minions kalah dalam pertandingan yang digelar kurang dari satu jam.

Pada gim pertama, pasangan Marcus/Kevin kalah 14-21. Sementara di gim kedua, mereka kebali kalah dengan skor 17-21.

Asa medali emas dari cabang bulutangkis masih terjaga setelah pasangan Hendra/Ahsan melangkah ke babak semifinal Olimpiade Tokyo 2020. Tiket semifinal diraih usai The Daddies mengalahkan pasangan tuan rumah Takeshi Kamura/Keigo Sonoda dengan skor 21-14, 16-21 dan 21-9.

Langkah tunggal putri Indonesia, Gregoria Mariska Tunjung, juga harus terhenti di babak perempat final. Gregoria kalah dari wakil Thailand, Ratchanok Intanon 0-2, 12-21 dan 19-21.

Kemarin, Rabu (28/7), ganda campuran Indonesia Praveen Jordan/Melati Daeva juga gagal menyabet medali emas setelah gugur di perempat final.


Cabang Panahan

Selain dari bulu tangkis, pemanah Indonesia Alviyanto Bagas Prastyadi dan Diananda Choirunisa terhenti pada babak pertama nomor perorangan Olimpiade Tokyo 2020 di Yumenoshina Ranking Field, Kamis (29/7).

Seperti dikutip Antara, Alviyanto Bagas yang tampil lebih awal harus menelan kekalahan telak dengan skor 0-6 (25-26, 26-29, 28-29) saat melawan wakil Australia Taylor Worth dalam tiga set pertandingan, demikian catatan resmi Olimpiade.

Sementara itu, Diananda sempat bersaing ketat saat berhadapan dengan wakil Denmark Den Jager di nomor perorangan putri. Setelah tertinggal 0-2 di set pertama, Diananda menyamakan kedudukan menjadi 2-2 di set kedua.

Indonesia masih menyisakan menyisakan satu wakil lagi di cabang panahan yani Riau Ega Agatha Salsabila yang akan tampil pada nomor perorangan putra menghadapi wakil Australia David Barnes pukul 14.00 WIB.

Related Articles

Berita Terpopuler

Berita Pilihan