Jadwal Liga Inggris: Penentuan Liverpool dan Arsenal, Everton vs City, MU vs Wolves

  • Arry
  • 19 April 2025 10:42
Liga Premier Inggris(premier league/premierleague.com)

Jadwal Liga Inggris pada akhir pekan ini telah tersaji. Everton akan menghadapi Manchester City, sedangkan Manchester United menghadapi Wolverhampton Wanderers. Selain itu, pekan ini akan menjadi laga penting bagi Liverpool dan Arsenal.

Pekan ke-33 Liga Inggris akan dimulai pada Sabtu, 19 April 2025 pukul 21.00 WIB. Laga seru yang akan tersaji adalah Everton vs Manchester City. Setelah itu Aston Villa akan menghadapi laga panas melawan Newcastle United.

Pada Minggu, 20 April akan tersaji sejumlah laga penting. Terutama bagi Liverpool dan Arsenal yang sedang berpacu untuk merebut gelar juara Premier League.

Arsenal akan menghadapi Ipswich Town. Laga ini digelar di Portman Road, Ipswich pada pukul 20.00 WIB.

Baca juga
Hasil dan Klasemen Liga Inggris: Liverpool Berjarak 6 Poin dari Juara, MU Hancur

Sementara Liverpool akan menghadapi Leicester City. Duel Leicester City vs Liverpool tersaji di King Power Stadium, pada pukul 22.30 WIB.

Jika Arsenal kalah atau imbang, sementara Liverpool berhasil meraih tiga poin, maka The Reds dipastikan akan meraih gelar juara Liga Inggris. Pendukung Arsenal tentu berharap The Gunners meraih kemenangan dan Liverpool gagal meraih nilai penuh untuk tetap menjaga asa meraih gelar juara.

Dua laga seru lainnya yang akan tersaji adalah Fulham vs Chelsea dan Manchester United vs Wolverhampton Wanderers.

Pekan ke-33 Liga Inggris akan ditutup duel Tottenham Hotspur vs Nottingham Forest yang digelar pada Selasa, 22 April pukul 02.00 WIB.

Jadwal Pekan ke-33 Liga Inggris

Sabtu, 19 April 2025

21:00 WIB - Brentford vs Brighton & Hove Albion - Champions TV 6, Vidio
21:00 WIB - Crystal Palace vs Bournemouth - Vidio
21:00 WIB - Everton vs Manchester City - Champions TV 5, Vidio
21:00 WIB - West Ham United vs Southampton - Vidio
23:30 WIB - Aston Villa vs Newcastle United - SCTV, Champions TV 5, Vidio

Minggu, 20 April 2025

20:00 WIB - Fulham vs Chelsea - Vidio
20:00 WIB - Ipswich Town vs Arsenal - Champions TV 6, Vidio
20:00 WIB - Manchester United vs Wolverhampton Wanderers - Champions TV 5, Vidio
22:30 WIB - Leicester City vs Liverpool - Champions TV 5, Vidio

Selasa, 22 April 2025

02:00 WIB - Tottenham Hotspur vs Nottingham Forest - SCTV, Champions TV 5, Vidio

Artikel lainnya: Macet Horor Tanjung Priok: Pramono Anung Minta Maaf, Tegur Pelindo

 

Related Articles

Berita Terpopuler

Berita Pilihan