Klasemen Grup F Kualifikasi Piala Asia U-20 Usai Indonesia Bantai Maladewa

  • Arry
  • 26 September 2024 13:10
Timnas U-20 Indonesia vs Maladewa U-20: Garuda Nusantara menang telak 4-0 di ajang Kualifikasi Piala Asia U-20 2025(@timnasindonesia/x.com)

Timnas U-20 Indonesia sukses mengalahkan Maladewa U-20 di laga pertama Grup F Kualifikasi Piala Asia U-20. Garuda Nusantara menang 4-0. Simak klasemen Grup F terbaru usai kemenangan Indonesia atas Maladewa.

Timnas U-20 Indonesia menang 4-0 atas Maladewa U-20 dalam pertandingan yang digelar di Stadion Madya, Senayan, Jakarta, pada Rabu, 25 September 2024 malam.

Usai bermain imbang tanpa gol di babak pertama, Indonesia langsung mengamuk di babak kedua.

Gol pertama Indonesia lahir di mneit ke-52 lewat gol yang dicetak Aditya Warman. Gol bermula dari umpan Dony Tri Pamungkas, Aditya kemudian melepaskan tendangan melengkung dari luar kotak penalti.

Tiga menit berselang, Indonesia U-20 menggandakan keunggulan melalui Figo Dennis. Di menit 57, Toni Firmansyah ikut mencatatkan namanya di papan skor untuk menjadikan keunggulan Indonesia 3-0.

Pesta gol Indonesia ditutup oleh gol yang dicetak Jens Raven usai menerima umpan Aditya Warman.

Kemenangan ini membuat Indonesia berada di puncak klasemen Grup F Kualifikasi Piala Asia U-20 2026. Indonesia mengoleksi nilai 3, sama seperti yang diraih Yaman.

Yaman sendiri berhasil mengalahkan Timor Leste dengan skor 3-1 di tempat yang sama.

Pada laga selanjutnya, Indonesia akan menghadapi Timor Leste U-20 pada Jumat, 27 September. Sedangkan Yaman melawan Maladewa di hari yang sama.

Kualifikasi Piala Asia U-20 2025 diikuti 45 negara. Nantinya, ada 15 negara yang akan lolos ke putaran final yasng akan digelar di China.

Syarat tim yang lolos langsung adalah menajdi juara grup pada babak kualifikasi. Selain itu, syarat keduanya adalah menjadi lima tim runner-up terbaik.


Klasemen Grup F Kualifikasi Piala Asia U-20 2025:

1. Indonesia 3 Poin
2. Yaman 3 Poin
3. Timor Leste 0 Poin
4. Maladewa 0 Poin

Artikel lainnya: Hasil Liga Europa: Mees Hilgers Pimpin Twente Tahan MU, Lazio Pimpin Klasemen

 

Related Articles

Berita Terpopuler

Berita Pilihan