Medali PON Papua: Jabar Diambang Juara Umum, Jatim-Jakarta Menguntit
- Arry
- 13 Oktober 2021 07:30
Perolehan medali PON XX Papua hingga Rabu 13 Oktober pukul 07.00 WIB menempatkan Jawa Barat sebagai pengoleksi medali terbanyak. Diikuti Jawa Timur dan DKI Jakarta.
Berdasarkan data dari laman resmi PB PON, Kontingen Jabar sudah mengoleksi 292 keping medali. Dengan rincian 108 medali emas, 87 perak, dan 97 perunggu.
Di tempat kedua ditempati Jatim yang meraih 246 medali. Rinciannya, 97 emas, 79 perak, dan 86 perunggu. Sementara DKI Jakarta di tempat ketiga dengan koleksi 90 emas, 74 perak, dan 86 perunggu.
Sedangkan tuan rumah Papua berada di peringkat 4 dengan torehan 213 keping medali. Rinciannya, 79 emas, 50 perak, dan 84 perunggu.
Hingga hari ini, sudah 576 keping medali emas yang dibagikan ke pemenang pertandingan. Hanya provinsi Papua Barat, Kalimantan Utara, Maluku Utara, dan Sulawesi Barat yang berlum mendapatkan medali emas.
Perhelatan PON Papua tersisa tiga hari lagi. Dengan sisa 106 emas yang akan diperebutkan, Kontingen Jabar sepertinya bakal mulus menjadi juara umum. Sebab, masih banyak wakil dari Tanah Pasundan itu yang akan berlaga di partai final.
Jabar pun akan menjadi kontingen pertama yang menjadi juara umum di pesta olahraga nasional ini secara berturut-turut sejak era Reformasi.
Berikut perolehan medali PON Papua hingga Rabu, 13 Oktober 2021 pukul 07.00 WIB:
Baca Juga
- Uber Cup: Kalah 0-5 dari Jepang, Indonesia Lolos ke Perempatfinal
- Inggris Tertahan, Ronaldo Hattrick, Denmark Lolos ke Qatar
- Cek Pengumuman Rekrutmen PT KAI di Link Ini
- Kasus Pedagang Dipukul Preman Jadi Tersangka, Istri Pelaku Buka Suara
- Kisah Wanda Hamidah Ditipu Prudential, Ini Kronologinya dan Faktanya