Indonesia Permalukan Vietnam di My Dinh, Garuda Menang Telak 3-0
- Arry
- 26 Maret 2024 21:58
Timnas Indonesia meraih kemenangan telak atas Vietnam dalam Kualifikasi Piala Dunia 2026. Tim Garuda menang telak atas The Golden Star dengan skor 3-0.
Duel Vietnam vs Indonesia dalam Kualifikasi Piala Dunia 2026 digelar di Stadion Nasional My Dinh, Hanoi, Selasa, 26 Maret 2024 malam. Indonesia unggul dua gol di babak pertama, dan menambah satu gol di babak kedua.
Awal babak pertama, Vietnam langsung tampil menyerang. Vietnam mendapat peluang pertama saat Khuat Van Khang menembak ke gawang Indonesia. Namun peluang tersebut bisa diamankan kiper Ernando Ari.
Menit kesembilan, Indonesia berhasil unggul terlebih dahulu. Gol bermula dari tendangan sudut yang dilepas Thom Haye. Bola lambung langsung disundul Jay Idzes dan menjebol gawang Vietnam. Ini gol perdana Jay yang baru dua laga membela Indonesia.
Baca juga
Vietnam vs Indonesia 0-2, Bang Jay dan Ragnar Bawa Garuda Unggul
Vietnam mencoba membalas. Namun Ernando Ari berhasil menjadi pahlawan Indonesia saat menangkap sundulan Nguyen Tien Linh.
Di menit ke-23 Indonesia menggandakan keunggulan. Ragnar Oratmangoen yang menerobos pertahanan Vietnam dari sisi kiri berhasil melepaskan tembakan dari sudut sempit. Bola meluncur dengan mulus ke gawang Vietnam. Ini gol perdana Ragnar yang baru tampil perdana berseragam Merah Putih.
Tertinggal dua gol, Vietnam mencoba merespons. Namun dua peluang The Golden Star berhasil dimentahkan ernando Ari. Babak pertama berkahir dengan skor 0-2 untuk keunggulan Indonesia.
Di babak kedua, Vietnam tampil lebih mendominasi pertandingan. Sementara Indonesia lebih banyak bertahan dan mengandalkan serangan balik.
Namun Vietnam kesulitan untuk membobol gawang Indonesia. Sejumlah peluang selalu dimentahkan lini pertahanan Merah Putih.
Baca juga
Thom Haye dan Ragnar Oratmangoen Resmi Jadi WNI, Siap Bela Timnas Indonesia
Indonesia akhirnya berhasil menambah gol di masa injury time atau menit ke-90+8. Ramadhan Sananta yang masuk di babak kedua, berhasil menjebol gawang Vietnam usai memanfaatkan bola liar di dalam kotak penalti.
Indonesia pun berhasil meraih kemenangan 3-0 atas Vietnam. Kemenangan ini membuat Indonesia mantap di peringkat kedua Klasemen Grup F dengan mengoleksi nilai 7 dari tiga kali bertanding.
Di puncak klasemen ditempati Irak yang meraih nilai sempurna 12. Sedangkan Vietnam berada di posisi ketiga dengan nilai 3.
Susunan Pemain
Vietnam: 1-Nguyen Filip; 4-Bui Tien Dung, 7-Pham Xuan Manh (Nguyen Van Toan 59'), 12-Phan Tuan Tai, 17-Vu Van Thanh (Dinh Bac 31'), 20-Bui Hoang Viet Anh; 8-Do Hung Dung, 14-Nguyen Hoang Duc, 16-Nguyen Thai Son (Le Pham Thanh Long 46'), 18-Khuat Van Khang (Vo Minh Trong 66'); 22-Nguyen Tien Linh (Ho Tan Tai 59')
Indonesia: 22-Ernando Ari; 4-Jay Idzes, 5-Rizky Ridho, 23-Justin Hubner; 14-Asnawi Mangkualam (Yakob Sayuri 46'), 6-Nathan Tjoe-A-On, 7-Marselino Ferdinan, 19-Thom Haye, 8-Witan Sulaeman (Ramadhan Sananta 77'); 11-Ragnar Oratmangoen, 20-Hokky Caraka (Egy MV 46')
Artikel lainnya: Muncul Gunung Baru di Tengah Sawah Usai Gempa M 6,5 Tuban, Ini Kata Badan Geologi