Kronologi Pengemudi Xpander Tabrak Porsche Hingga Ringsek: Ada Pengaruh Alkohol

  • Arry
  • 15 Maret 2024 11:51
Mitsubishi Xpander menabrak showroom mobil mewah dan menyebabkan 1 unit Porsche 911 GT3 ringsek(ist/ist)

Polisi telah mengamankan JS, pengemudi Mitsubishi Xpander yang menabrak Porsche yang berada di showroom di Pantai Indah Kapuk 2, Tangerang, Banten. Polisi menyatakan pria berusia 42 tahun itu sedang terpengaruh minuman keras.

Kapolres Metro Tangerang Kota, Kombes Zain Dwi Nugroho, menjelaskan kronologi peristiwa tersebut. Menurutnya, hal ini bermula saat JS minum miras di rumahnya pada pagi hari sebelum berkendara.

"Pada saat keluar rumah membawa mobil dalam pengaruh miras dan pada saat melewati jalan di depan showroom tidak bisa mengendalikan mobil sehingga menabrak bangunan showroom," ujar Zain, Jumat, 15 Maret 2024.

Menurutnya, peristiwa itu terjadi pada Rabu, 13 Maret 2024 sekitar pukul 11.00 WIB, atau saat anggota Polsek Teluknaga menerima laporan kecelakaan tersebut.

Baca juga
Xpander Tabrak Showroom Mobil Mewah, 1 Porsche 911 GT3 Ringsek

"Mitsubishi Expander yang dikemudikan JS menabrak bagian gedung showroom bagian depan yang akibatkan panel besi kaca depan patah dan kaca pecah, dan menabrak mobil Porsche yang sedang terparkir dalam showroom," kata Zain.

Zain menjelaskan, saat ini JS sudah diamankan kepolisian. Selain itu, polisi juga membawa mobil Xpander yang dikemudikan JS.

"Sementara kerugian masih ditaksir dan pengemudi mobil masih dalam pemeriksaan," tegasnya.

Peristiwa Xpander menabrak Porsche yang ada di showroom ini viral di media sosial. Dalam video yang beredar terlihat mobil Xpander menabrak kaca showroom. Di dalamnya terparkir Porsche 911 GT3.

Baca juga
Pengemudi Xpander Penabrak Porsche Diamankan, Polisi: Diduga Dalam Pengaruh Alkohol

Akibat tabrakan itu, terlihat Porsche berwarna putih itu ringsek dan kap mesin sedikit terbuka. Selain itu, terdengar pula alarm Porsche yang terus menyala.

Sementara itu, mobil Xpander berkelir hitam yang berada di depan Porsche tertimpa puing pintu kaca showroom. Pecahan kaca terlihat berserakan di atas lantai.

Terlihat pula tiga pria berseragam coklat berada di lokasi kejadian. Salah satunya hendak membuka pintu belakang Xpander.

Artikel lainnya: Hujan Deras Guyur Jakarta: 16 RT Kebanjiran Hingga 1,4 Meter

 

Related Articles

Berita Terpopuler

Berita Pilihan