Nyaris Hajar Pengemudi Fortuner, Sopir Avanza Arogan Anggota AXCI Buka Suara

  • Arry
  • 12 Desember 2023 14:10
Sopir Avanza arogan anggota komunitas AXCI klarifikasi soal ngamuk ke pengemudi Fortuner(ist/ist)

Aksi arogan dari sopir Toyota Avanza yang hampir menghajar bapak-bapak pengemudi Fortuner viral di media sosial. Anggota AvanzaXenia Club Indonesia alias AXCI itu kini klarifikasi soal insiden tersebut.

Kasus sopir Avanza arogan ini mulanya diunggah akun Instagram @raniaasrimaydha. Video tersebut kemudian tersebar di sejumlah akun media sosial.

Dalam video itu terlihat sebuah mobil Avanza putih mengadang Fortuner yang dikendarai Rania. Kemudian, sopir Avanza turun mendatangi mobil Fortuner yang disopiri Rania. Pria tersebut terlihat seperti marah-marah.

Sopir Avanza itu pun kemudian terlihat dilerai oleh teman-temannya agar tidak melakukan tindakan berlebih.

Baca juga
Viral Aksi Arogan Konvoi Komunitas Avanza-Xenia, Niat Pukul Sopir Fortuner di Jalan

Kini sopir Avanza itu buka suara. Dia bernama Andi, anggota AXCI Bandung Raya.

Dalam video yang diunggah akun @karawang_kekinian, Andi menyebut peristiwa itu terjadi di Padaherang, Jawa Barat. Saat itu, dia selesai isi bensin dan hendak mengejar rombongan yang sudah meninggalkannya jauh.

Andi menjelaskan, saat itu dia berada di belakang temannya. Kemudian temannya itu berhasil menyalip mobil Fortuner yang dikendarai Rania. Andi mencoba ikut menyalip, namun gagal karena ada mobil lain yang berlawanan. Fortuner tersebut mengklakson dan tancap gas.

“Tadinya saya mau ngambil langsung kiri, dan masih jauh dengan si Fortuner tersebut. Udah masuk mobil saya kalau langsung ke kiriin. Tapi si Fortuner tersebut pertama nglaksonin terus tancap gas,” ujarnya dikutip Selasa, 12 Desember 2023.

“Tetapi awal mula perdebatan, si bapak Fortuner ini buka kaca sambil memarahi saya dan sambil nunjuk-nunjuk saya. Dan niatnya saya mau turun itu bukan mau berantem. Saya itu mau menanyakan ke si bapak tersebut kenapa. Tetapi bapak tersebut sudah terpancing emosinya,” jelasnya.

Baca juga
Viral Pengemudi Pajero Arogan Tampar Sopir Yaris di Pintu Tol Tomang

Andi mengaku tidak mengancam sopir Fortuner tersebut. Dia pun kemudian meminta maaf atas kejadian ini.

“Segitu penjelasan saya Andi member Aksi Bandung. Terimakasih dan mohon maaf buat AXCI seluruh Indonesia, atas kejadian yang saya alami dan menyangkut AXCI seluruh Indonesia, mohon dimaafkan,” tutupnya.

Video itu pun mendapat respons dari netizen. Mereka menilai apa yang dikatakan Andi hanya untuk membela diri.

"Hadeuuhh ini mahh bukan klarifikasi tapi jatuh nya pembelaan diri... "Turun ngomong baik2" darimana.a min.. jelas jelas turun dari mobil langsung marah marah. ... Lucu."

"Lebih percaya messi lahir di Sumedang daripada omongan beliau ini."

"Klarifikasi yang tidak menunjukan Klarifikasi .. Intinya gunain sopan santun di jalan, ktinggalan barisan gk harus ngejar barisan depan, bikin titik kumpul... Kampungan beud dah anda."

"KLARIFIKASI MACAM APA INI, JUDULNYA PEMBELAAN INI MAH."

"Cara menjelaskan dengan mata yg kemana mana dan terbata bata.. otaknya loading lagi ngatur cerita tuh alesan."

Artikel lainnya: Resep Cromboloni yang Lagi Viral, Ini Rahasia Agar Renyah dan Lumer

 

Related Articles

Berita Terpopuler

Berita Pilihan