PDIP Persilakan PPP Cabut Dukungan Jika Tak Jadi Cawapres Ganjar, Ini Kata Sandiaga
- Arry
- 19 Agustus 2023 20:26
PDI Perjuangan mempersilakan PPP mencabut dukungannya kepada bakal calon presiden Ganjar Pranowo jika nantinya mereka tidak memilih Sandiaga Uno sebagai bakal calon wakil presiden.
Sandiaga pun buka suara soal pernyataan PDIP tersebut. Bekas Wakil Gubernur DKI Jakarta itu yakin PPP masih komitmen bersama PDIP mendukung Ganjar.
"Kita tidak pernah berpikir untuk... Karena kita masih istiqomah dalam kerja sama partai politik kita. Apapun keputusannya, pimpinan parpol telah menyepakati kerja sama politik. Dan kita komit istiqomah untuk berjuang," ujar Sandiaga di Jakarta.
"Apapun itu, kami siap karena ke-istiqomahan kami ini kita ingin buktikan. Apa yang kita berikan, gagasan dari percepatan pembangunan ekonomi yang bergerak, lapangan pekerjaan yang mudah, harga-harga yang murah," tuturnya.
Baca juga
Mobil Listrik Hyundai Ioniq 5 Sandiaga Uno Tiba-tiba Mati: Tak Bisa Pakai Powerbank
"Dan insyaallah kita tetap istiqomah supaya masyarakat semringah dan berkah hidup, hidup kita berkah," ujarnya.
Untuk diketahui, Ketua DPP PDIP Ahmad Basarah telah mempersilakan PPP menarik dukungannya ke Ganjar jika nantinya Sandiaga tidak dipilih sebagai bacawapres.
"Monggo (silakan), lagi-lagi kan bagi PDI Perjuangan kerja sama politik itu dasarnya harus kesukarelaan. Harus kesukarelaan tidak boleh ada paksaan, apalagi ada ancaman, dan lain sebagainya," kata Basarah di Kompleks Parlemen Senayan, Jakarta, Senin 14 Agustus.
Baca juga
Sandiaga Uno Temui Presiden Jokowi, Bahas Peluang Jadi Cawapres Ganjar Pranowo
"Semua cawapres yang muncul di permukaan publik, mau Pak Sandiaga Uno, mau Pak Mahfud MD, kemudian sekarang Mbak Puan ada menyebut Mbak Yenny Wahid, ada mantan Panglima TNI (Purn) Jenderal Andika Perkasa, kemudian ada Pak Erick Thohir dan banyak lagi," ujar dia.
"Kita tunggu nanti pada akhirnya batas akhir pendaftaran capres-cawapres yang telah diatur KPU, kita lihat bagaimana formasi grouping parpolnya, dan formasi capres cawapresnya," ujar Basarah.
Artikel lainnya: Oknum TNI Mengamuk Bawa Golok Gegara Suara Bising Lomba HUT RI