Yosef Diperiksa ke-10,Status Masih Saksi Pembunuhan Ibu-Anak di Subang

  • Arry
  • 16 September 2021 11:15
Olah TKP Pembunuhan Sadis Ibu dan Anak di Subang(ist/ist)

Kasus pembunuha ibu dan anak di Subang, Jawa Barat hingga kini belum terungkap. Polisi mengerucutkan pemeriksaan terhadap saksi-saksi. Salah satunya kepada suami dan ayah korban, Yosef Hidayah, yang kini sudah 10 kali diperiksa.

"Tempat (pemeriksaannya) belum jelas apakah di Polres (Subang) atau Polda (Jabar). Baru kabar dari telpon," kata pengacara Yosef, Fajar Sidik, saat dihubungi.

Fajar belum mengetahui agenda pemanggilan kali ini. "Nanti kita kabari lagi ya," ujarnya.

Baca Juga:
Pembunuhan Ibu-Anak, Polisi Periksa Saksi Misterius dari Yayasan Yosef

Kabid Humas Polda Jawa Barat, Kombes Erdi A Chaniago, menepis soal status Yosef meningkat menjadi tersangka gegara paling sering diperiksa.

"Bukan berarti yang bersangkutan dipanggil terus menjadi tersangka, tidak. Tetapi ada pengembangan-pengembangan informasi, misalnya ditemukan barang bukti kemudian disinkronkan, itu yang kami dalami," kata Erdi.

Erdi mengakui saat ini pemeriksaan polisi dikerucutkan untuk menemukan tersangka. "Mengerucut saksi-saksi yang kiranya akan mengarah kepada ditemukannya tersangka ini sedang didalami. Oleh karena itu sekarang masih dalam konteks penyelidikan," jelasnya.

Baca Juga:
Pembunuhan Ibu-Anak di Subang, Polisi Mulai Curigai Calon Tersangka

"Sementara masih dikembangkan, dipelajari bukti-bukti yang sudah didapat selama ini kemudian mereka evaluasi dan terus penyelidikan."

Kasus pembunuhan ibu dan anak ini masih menjadi misteri. Sudah satu bulan, polisi masih belum menemukan siapa pembunuh Tuti dan Amalia.

Kasus yang awalnya ditangani Polres Subang, kini sudah langsung disupervisi oleh Mabes Polri. Keluarga korban berharap, dengan keterlibatan Bareskrim Mabes Polri, kasus ini bisa cepat terungkap.

Baca Juga:
Dituduh Bunuh Istri dan Anak di Subang, Yosef Mulai Depresi

Sementara kuasa hukum Yosef lainnya, juga berharap kasus ini segara terungkap. Karena banyak tudingan miring ke Yosef yang menuding dialah pembunuh istri dan anaknya itu.

"Bantuan dari manapun, harapan dari keluarga pelakunya segera terungkap. Klien saya menanggung beban secara psikis. Terungkapnya kasus ini akan mengakhiri tudingan miring itu," ujarnya.

Related Articles

Berita Terpopuler

Berita Pilihan