Survei Capres: Gen Z dan Milenial Banyak Pilih Prabowo, Gen X Pilih Ganjar

  • Arry
  • 24 Juli 2023 10:37
Prabowo Subianto, Anies Baswedan, Ganjar Pranowo(ist/ist)

Survei elektabilitas bakal calon presiden masih menempatkan Prabowo Subianto dan Ganjar Pranowo dalam dua urutan teratas. Keunggulan Prabowo diketahui banyak berasal dari kalangan Gen Z dan Milenial. Sementara Ganjar dipilih oleh Gen X.

Sebagai referensi, Gen Z, merupakan generasi yang lahir pada 1997-2012 atau kini mereka berusia 8-23 tahun. Sedangkan Milenial yaitu generasi yang lahir pada 1981-1996. Sementara Gen X adalah generasi yang lahir pada 1965-1980.

“40,5 persen generasi Z itu memilih Pak Prabowo, termasuk generasi milenial,” kata Direktur Eksekutif Indikator Politik Indonesia Burhanuddin Muhtadi dalam paparan survei terbarunya.

Berdasarkan simulasi pilihan tiga nama capres berdasarkan kelompok generasi, Prabowo unggul 40,5 persen di kalangan generasi Z, dan 37,1 persen di kalangan generasi milenial, serta 41,3 persen di kalangan baby boomers.

Kemudian di kalangan generasi X dan interwar generation, Prabowo meraih dukungan sebesar 30,2 persen.

"Bagaimana dengan pilihan generasi usia. Pertama, Anies Baswedan kurang mendominasi untuk semua kelompok usia, agak kuat di generasi tua. Tapi sayangnya generasi di atas 80 tahun kan dari sampelnya cuma 0,4%. Secara elektoral generasi tua ini sedikit," jelasnya.

"Kalau generasi Z dalam tanda kutip saya bisa memaklumi jangan-jangan mereka tidak memasukkan variabel HAM terkait dengan masa lalu karena belum lahir pada masa itu. Tetapi what when wrong dengan generasi milenial? Apakah HAM tidak begitu krusial bagi generasi milenial," kata Burhanuddin.

Untuk diketahui, Prabowo Subianto kerap dikaitkan dengan kasus HAM. Hal ini lantaran Ketua Umum Partai Gerindra itu adalah mantan Komandan Jenderal Komando Pasukan Khusus atau Kopassus. Prabowo disebut-sebut memerintahkan Kopassus untuk menghilangkan sejumlah aktivis pada 1998.

Baca juga
Survei Indikator Capres: Prabowo Cuma Unggul 1% dari Ganjar, Anies Makin Tertinggal

Berikut hasil simulasi pilihan 3 nama bacapres berdasarkan kelompok generasi:

Gen Z
Prabowo Subianto 40,5%
Ganjar Pranowo 35,5%
Anies Baswedan 22,0%

Milenial
Prabowo Subianto 37,1%
Ganjar Pranowo 39,8%
Anies Baswedan 21,9%

Gen X
Ganjar Pranowo 39,8%
Prabowo Subianto 30,2%
Anies Baswedan 23,4%

Baby Boomers
Prabowo Subianto 41,3%
Ganjar Pranowo 31,3%
Anies Baswedan 14,2%

Interwar
Anies Baswedan 52,9%
Prabowo Subianto 30,2%
Ganjar Pranowo 16,9%

Artikel lainnya: Kasus Korupsi Minyak Goreng, Airlangga Hartarto Penuhi Panggilan Kejaksaan Agung

 

Related Articles

Berita Terpopuler

Berita Pilihan