Ganjar Pranowo Ungkap Peluang AHY Jadi Wakilnya Usai Bertemu Puan Maharani

  • Arry
  • 19 Juni 2023 10:37
Ketua Umum partai Demokrat Agus Harimurti Yudhoyono atau AHY bertemu Gubernur Jawa Tengah yang juga bacapres PDIP Ganjar Pranowo(humas/pemprov jawa tengah)

Calon presiden dari PDI Perjuangan, Ganjar Pranowo, menanggapi pertemuan antara Ketua DPP PDIP Puan Maharani dan Ketua Umum Partai Demokrat, Agus Harimurti Yudhoyono atau AHY.

Pertemuan Puan dan AHY digelar di kawasan Senayan, Jakarta, Minggu, 18 Juni 2023. Pertemuan terkait dengan masuknya nama AHY dalam bursa bakal calon wakil presiden Ganjar Pranowo.

Ganjar menilai pertemuan tersebut bagus dalam konteks politik. Termasuk konteks berbangsa dan bernegara.

"Bagus itu," kata Ganjar di NTB.

Baca juga
Puan Maharani-AHY Bertemu 1 Jam di Senayan, Ini yang Dibahas

Menurut Ganjar, komunikasi politik harus tetus dibangun. Terutama dilakukan setiap partai politik jelang Pemilu 2024.

"Komunikasi politik harus dilakukan terus-menerus," kata Gubernur Jawa Tengah itu.

Mengenai peluang AHY menjadi cawapresnya, Ganjar mempersilakan untuk diusulkan. Sebab, penentuan cawapres akan dibahas bersama dengan Ketua Umum PDIP Megawati Soekarnoputri dengan para partai koalisi.

"Silakan diusulkan saja. Nanti kita bicarakan," ucapnya.

Baca juga
Puan Maharani Ungkap Peluang AHY Jadi Bacawapres Ganjar Pranowo

Untuk diketahui, dalam pertemuan AHY, Puan menyatakan PDIP belum menerima proposal nama-nama bacawapres. Partainya pun akan membahasnya jika proposal sudah ada.

"Soal bacawapres, kami belum menerima proposal apapun. Namun sudah memahami dan mengetahui untuk adanya usulan nama dari partai yang kemudian mengusulkan," kata Puan.

"Jadi kalau proposal itu kan seolah-olah kertas hitam putih ada tulisannya, bahwa, ini, segala macam. Nggak (ada)," ujarnya.

Artikel lainnya: Nasib Pekerja Lempar Anjing ke Buaya: Dipecat dan Jadi tersangka Tapi Tak Ditahan

 

Related Articles

Berita Terpopuler

Berita Pilihan