Istri Kepala KSP Moeldoko Meninggal Dunia, Jokowi Hingga Menteri Kabinet Melayat
- Arry
- 12 Maret 2023 12:01
Istri Kepala Staf Kepresidenan, Moeldoko, Koesni Harningsih Nasution meninggal dunia, Minggu, 12 Maret 2023 pukul 04.49 WIB.
"Turut berduka cita atas berpulangnya istri tercinta dari Bapak Jend. TNI (Purn). Moeldoko, almarhumah Ibu Koesni Harningsih," tulis informasi yang diterima Newscast.id.
Saat ini almarhumah masih disemayamkan di rumah duka di Jalan Terusan Lembang Nomor D54, Menteng, Jakarta Pusat.
Sejumlah pelayat terus berdatangan ke rumah duka. Tak hanya kerabat, Presiden Joko Widodo dan para menteri juga melayat e rumah duka.
Para menteri yang hadir seperti Menteri Keuangan Sri Mulyani, Menko Polhukam Mahfud Md, Menteri Investasi Bahlil Lahadania. Selain itu hadir pula Mendikbudristek Nadiem Makarim hingga Sekretaris Kabinet Indonesia Pramono Anung.
"Sahabat yang sudah seperti saudara saya dengan keluarga Pak Moeldoko tentu saya pribadi dan keluarga hadir untuk berbelasungkawa dan berdoa untuk kebaikan almarhumah, dan tentu seluruh rakyat Indonesia turut mendoakan untuk kebaikan almarhumah di alam yang lain," kata Mahfud MD.
"Saya mengatakan jadwal kepergian seseorang menghadap sang kholik itu sama dengan jadwal mau naik kereta api, sudah punya tiket dan jam masing-masing dansaat ini tiket itu sudah berlaku dan dibergunakan oleh Bu Moeldoko, kita berdoa semoga sampe ke tujuan dengan nyaman dan baik," ucapnya.
"Kita semua merasa kehilangan seorang ibu yang mendampingi seorang pejabat penting yg turut membangun negara ini sejak muda sampai sekarang," imbuhnya.
Rencananya, almarhumah Koesni akan dimakamkan di Taman Makam Pahlawan Bahagia, Tangerang Selatan setelah Sohlat Dhuhur.
Artikel lainnya: Gunung Merapi Masih Muntahkan Awan Panas, Luncuran Wedhus Gembel Hingga 2,5 Km