Soal Pilpres, Jokowi: Setelah Ini Jatahnya Pak Prabowo
- Arry
- 7 November 2022 17:43
Presiden Joko Widodo bicara soal pemilihan presiden atau Pilpres 2024. Menurutnya, pilpres mendatang menjadi jatah Ketua Umum Partai Gerindra, Prabowo Subianto.
Jokowi bicara hal tersebut saat menghadiri peringatan ulang tahun Partai Perindo di Jakarta, Senin, 7 November 2022. Dalam kesempatan itu, Jokowi menceritakan dua kali menang usai mengalahkan Prabowo.
"Dua kali di pilpres juga menang. Mohon maaf, Pak Prabowo. Kelihatannya setelah ini jatahnya Pak Prabowo," kata Presiden Jokowi.
Jokowi pun kemudian menggoda Prabowo. Politisi PDIP itu pun mempertanyakan kehadiran Prabowo di acara ulang tahun Perindo itu dalam kapasitas sebagai Menteri Pertahanan atau Ketua Umum Partai Gerindra.
"Pak Prabowo ini statusnya Ketua Gerindra atau menhan ini? Dua-duanya?" ucap Jokowi sambil tertawa.
Dukungan Jokowi ke Prabowo pada Pilpres 2024 juga sudah pernah dilontarkan. Menurutnya, dia sudah sejak awal mendukung pembantunya itu.
"Sudah sejak awal, kok restu-restu? Sejak awal saya sampaikan mendukung beliau," ungkap Jokowi di Indodefence Expo di Jakarta, pada Rabu, 2 November.
Baca juga
Anies Baswedan Dicapreskan Partai NasDem, Niluh Djelantik Mundur dari Partai