Anies Baswedan Dicapreskan Partai NasDem, Niluh Djelantik Mundur dari Partai

  • Arry
  • 4 Oktober 2022 10:09
Niluh Djelantik(niluhdjelantik/instagram)

Partai NasDem resmi mengusung Anies baswedan sebagai calon presiden untuk Pilpres 2024. Keputusan ini diprotes kadernya, Niluh Djelantik.

Pengusaha dan aktivis asal Bali itu memilih untuk meninggalkan partai besutan Surya Paloh itu. Niluh Djelantik akhirnya mengucapkan selamat tinggal untuk Partai NasDem.

"Selamat tinggal NasDem. Pengumuman resmi menyusul," tulis Niluh Djelantik di akun media sosialnya dikutip Selasa, 4 September 2022.

"Niluh Djelantik konsisten tegak lurus pada perjuangan untuk rakyat bersama rakyat. Dengan atau tanpa partai politik," kata Niluh Djelantik dalam unggahan fotonya.

"Sikapku tegas. Integritasku jelas. Terimakasih atas support kesayangan yang setia menemaniku, kecup sayang," tutupnya.

Baca juga
Partai NasDem Resmi Usung Anies Baswedan Sebagai Capres 2024

Belum ada keterangan tambahan mengenai alasan Niluh Djelantik memilih mundur dari Partai NasDem apakah terkait dengan pencapresan Anies Baswedan atau tidak.

Niluh Djelantik atau Niluh Putu Ary Pertami Djelantik seorang perancang yang bermukim di Bali. Dia juga kerap mengomentari konflik sosial melalui media sosialnya.

Untuk diketahui, Partai NasDem resmi mengusung Anies baswedan sebagai Capres 2024. Pengumuman itu disampaikan langsung Ketua Umum Partai NasDem, Surya Paloh.

"Kenapa Anies Baswedan, jawabannya adalah why not the best," kata Surya Paloh, Senin, 3 Oktober 2022.

"Inilah kenapa akhirnya NasDem melihat seorang sosok Anies Rasyid Baswedan. Kami mempunyai keyakinan pikiran-pikiran dalam perspektif baik secara makro maupun mikro sejalan," ujarnya.

 

Artikel lainnya

Related Articles

Berita Terpopuler

Berita Pilihan