Tarif BBM Shell dan BP AKR Kini Lebih Murah Dibanding Pertamax Pertamina

  • Arry
  • 23 September 2022 17:40
Ilustrasi SPBU(@IADE-Michoko/pixabay)

Kenaikan harga Pertamax atau BBM jenis RON 92 membuat banyak orang mulai beralih jenis BBM. Ada yang beralih ke BBM Pertalite atau bahkan mengganti operator SPBU.

Untuk diketahui harga BBM Pertamax milik Pertamina dibanderol Rp14.500 per liter. Harga Pertamax ini terpantau paling murah dibanding dengan BBM jenis RON 92 milik operator lainnya.

Sebagai perbandingan, harga BBM RON 92 di SPBU lain terpantau harganya berada di atas Rp15 ribu per liternya. Seperti Shell Super dibanderol 15.420-15.750 per liter, BP 92 Rp 14.990 per liter, dan Vivo Rp 15.400 per liter.

Namun, kini banyak pengendara yang justru beralih meninggalkan Pertamax milik Pertamina. Hal ini karena SPBU lain menawarkan promo yang membuat harga BBM RON 92 milik mereka jadi lebih murah dibanding Pertamina.

Berikut promo harga BBM SPBU non Pertamina:

1. SPBU Shell

Shell memberikan promo pembelian BBM untuk mobil dan motor. Untuk mobil, Shell memberikan promo pembelian BBM untuk 25 liter. Dengan pembayaran menggunakan OVO, pengendara mobil bisa membeli Shell Super RON 92 dengan harga Rp13.800 per liter. Harga ini lebih murah dibanding 1 liter Pertamax yakni Rp14.500.

Sementara itu, untuk pengendara motor, Shell memberikan promo pembelian BBM tiap 3 liter. Caranya yakni dengan menggunakan promo dari OCTO Mobile, pengendara motor bisa membeli Shell Super menjari Rp12.330 per liternya.

2. BP-AKR 92

Sementara BP-AKR memberikan promo tiap pembelian 25 liter BBM RON-92 akan mendapat tambahan 1 liter. Jadi, pengendara harus mengeluarkan Rp 374.750 untuk 26 liter BBM RON 92. Ini berarti harga per liternya menjadi Rp 14.413 atau lebih murah dibanding Pertamax yakni Rp 14.500.

3. Pertamina

Sedangkan Pertamina tidak ada subsidi tambahan untuk pembelian Pertamax. Pengendara harus mengeluarkan Rp 362.500 untuk membeli 25 liter pertamax.

 

Artikel lainnya

Related Articles

Berita Terpopuler

Berita Pilihan