Anggota JKT48 Diduga Dilecehkan di Mal Solo, Gibran Buka Suara
- Arry
- 3 Juli 2022 15:33
Anggota JKT48 dilaporkan mendapat pelecehan saat tampil di mal di Solo, Jawa Tengah. Wali Kota Gibran Rakabuming Raka pun buka suara soal kasus pecelehan tersebut.
Gibran melalui akun Twitter pribadinya mengunggah tangkapan layar berita pelecehan anggota JKT48 di Solo. Kasus pelecehan ini disebut terjadi pada 28 Juni 2022 di mal Solo.
"Hal ini menjadi perhatian saya, lantaran beberapa waktu belakangan group JKT48 diduga mengalami pelecehan seksual saat konser di mall yang menurut judul artikel terjadi di Solo," cuit Gibran di akun Twitter pribadinya, dikutip Newscast.id, Ahad, 3 Juli 2022.
Menurut Gibran mal tempat JKT48 konser itu bukan berada di Solo. Mal itu berada di Sukoharjo, Jawa Tengah. Meski demikian, Gibran menyatakan tindakan pelecehan tidak bisa dibenarkan.
"Namun, sebenarnya kejadian tersebut bukan di mall Solo, namun pusat perbelanjaan di Kabupaten Sukoharjo. Tentu bagaimana pun, perbuatan ini tidak bisa dibenarkan. Saya berharap kejadian serupa tidak terjadi di daerah-daerah lain," terangnya.
Artikel lainnya
- Bungkam Ganda China, Apriyani-Fadia Juara Malaysia Open 2022
- Tarif Listrik Naik, Begini Cara Turunkan Daya Listrik Agar Tidak Kena Kenaikan
- Misteri Kematian Tragis Bintang Dewasa Jepang Rina Arano
- Heboh Luna Maya Mengaku Sudah Punya Suami dan Anak
- Holywings Digugat Rp 35,5 Triliun Oleh Pemuda Islam dan Kristen