Yusuf Mansur Marah Soal Rp 1 T, Wirda Mansur Klaim Ada yang Mau Beli Paytren Rp 4 T
- Arry
- 12 April 2022 13:47
Wirda Mansur akhirnya buka suara soal viralnya video ayahnya, Ustaz Yusuf Mansur, yang mencari Rp 1 triliun untuk membiayai Paytren.
Menurut Wirda Mansur, uang Rp 1 triliun bukan perkara besar. Wirda mengklaim ada pihak yang mau membeli Paytren dengan nilai triliunan rupiah.
"Valuasi (proses memperkirakan nilai ekonomi di bisnis) Paytren saat ingin dibeli saja Rp 4 triliun," kata Wirda Mansur dikutip dari Instagram Stroy pribadinya, Selasa, 12 April 2022.
"Jadi perkara Rp 1 T (triliun) mah nggak ada apa-apanya," ujarnya.
"Ini real omongan, demi Allah," tegas Wirda Mansur.
Baca juga
Ustaz Yusuf Mansyur: Antara Cari Rp1 T Untuk Paytren dan Bayangan Gugatan Rp99 T
"Bukan ngarang dan ngada-ngada. Ini bulan puasa juga,' tuturnya.
Wirda Mansur mengklaim pada 2018, Paytren bertemu dengan calon investor. Pertemuan digelar di Hotel Gran Mahakam.
"Investor ini gde banget. Salah satu pioneer apps, kalau disebut mereknya kalian taulah siapa," ujarnya.
Baca Juga
Viral Ustaz Yusuf Mansur Marah-marah Gebrak Meja Singgung Duit Rp 1 T Buat Paytren
"Dengan tema pembicaraan: Paytren pengen dibeli sahamnya sekian persen dengan angka 4 triliun rupiah dengan valuasi Paytren di tahun tersebut," ujarnya.
"Paytren gagah bukan main.. beli klub sepak bola Lechia Gdansk, kalo main fifa, ada tuh di kaosnya, logo Paytren dulu hihi.. segitu aja gak ada investor" ujarnya.
"Jadi perkara 1T itu mah gaada apa apanya. Orang valuasi Paytren saat pengen dibeli aja 4T. Ini real omongan, demi Allah. Bulan puasa juga. Bukan ngarang dan ngada2," ujarnya.
Baca Juga
Wirda Mansur Blak-blakan Ungkap Kuliah di Oxford dan 3 Universitas Lainnya
"Kalau perlu gua buka kartu siapa yang pengen beli Paytren saat itu, sok, gue buka. Bismillah kebagian saham disono wkwk," ujarnya.
"Afirmasi kami (Rp) 200T (triliun). Bukan 1T," ujarnya sambil tertawa.
Artikel lainnya
- Ternyata Ade Armando Datangi Demo 11 April di DPR Untuk Buat Konten YouTube
- Polisi Ungkap Vanessa Khong Terima Rp 1,1 M dan Tanah Rp 7,8 M dari Indra Kenz
- Kronologi Pengeroyokan Ade Armando Hingga Babak Belur: Sempat Diteriaki Buzzer
- VIDEO: Aksi Rodeo Marc Marquez, Melorot Paling Buncit Hingga Finis 6
- Waduh, Sosok Diduga Anggota DPR Ini Ketahuan Nonton Film Hot Saat Rapat Vaksin