Puluhan Kamera Tilang Elektronik Intai Pelanggar Lalin di Jalan Tol, Ini Lokasinya

  • Arry
  • 4 Maret 2022 20:16
kamera Tilang Elektronik atau ETLE(Korlantas Polri/korlantas.polri.go.id)

Polri akan memasang puluhan kamera tilang elektronik atau Electronic Traffic Law Enforcement (ETLE) di jalan tol. Untuk tahap pertama, kamera CCTV ini akan dipasang di jalan tol yang dikelola Jasa Marga.

Corporate Communication and Community Development Group Head Jasa Marga Dwimawan Heru menjelaskan, ETLE ini akan mengincar pelanggaran kendaraan yang over load alias ODOL dan kebut-kebutan atau over speed.

Untuk penerapan awal, pihaknya dan Polri akan mensosialisasikan penggunaan ETLE tersebut. Polisi juga masih belum akan melakukan penilangan kepada pelanggar lalu lintas alias lalin. Pelanggar hanya akan mendapat peringatan berupa surat tilang.

Heru menjelaskan, penerapan ETLE di jalan tol nantinya akan terintegrasi melalui dua sistem yang dikelola oleh Jasa Marga. Dua sistem tersebut adalah Speed Camera di ruas jalan tol untuk pelanggaran Over Speed dan Weigh In Motion (WIM).

"Terintegrasinya sistem ETLE Korlantas Polri dengan Speed Camera dan WIM Jasa Marga ini sejalan dengan pilar kedua dalam Rencana Umum Nasional Keselamatan (RUNK) Jalan yaitu 'Jalan yang Berkeselamatan'," kata Heru dalam keterangan tertulisnya.

"Hal ini bertujuan untuk menciptakan keselamatan pengguna jalan tol dengan cara mengurangi pelanggaran lalu lintas yang terjadi di jalan tol, salah satunya dengan penindakan dari pelanggaran hukum yang dilakukan pengendara yang terekam oleh Speed Camera dan WIM," jelasnya.

Dimana saja kamera ETLE akan dipasang? Heru menjelaskan, Jasa Marga telah memasang 25 unit Speed Camera. Sebanyak 8 unit dipasang di Jabodetabek dan Bandung, 16 unit di Trans Jawa, dan 1 unit di luar Pulau Jawa.

Selain itu, ada penambahan 6 unit ETLE yang dipasang Korlantas Polri. Enam kamera ETLE itu dipasang pada lokasi rawan kecelakaan di Jalan Tol Trans Jawa, yaitu Jalan Tol Jakarta-Cikampek, Palimanan-Kanci, Batang-Semarang, Semarang-Solo, Solo-Ngawi dan Ngawi-Kertosono.

"Sementara itu untuk pemasangan WIM oleh Jasa Marga hingga saat ini adalah sejumlah 7 unit yang terpasang di Jalan Tol Jagorawi, JORR Seksi E, Jakarta-Tangerang, Padaleunyi, Semarang Seksi ABC, Ngawi-Kertosono dan Surabaya-Gempol) yang telah terlebih dahulu terintegrasi dengan sistem ETLE Korlantas Polri," jelas Heru.

 

Artikel lainnya

Related Articles

Berita Terpopuler

Berita Pilihan