Horor, Remaja Terlempar dari Wahana 360 Pendulum Jatim Park 1
- Arry
- 18 April 2025 13:51
Liburan horor dialami seorang pengunjung wisata Jatim Park 1, Kota Batu, Jawa Timur. Seorang remaja terjatuh dari wahana 360 Pendulum dari ketinggian sekitar 1,5 meter.
Peristiwa ini terekam dalam video amatir. Video itu telah diunggah di sejumlah media sosial.
Dalam video terlihat mulanya wahana tersebut mulanya beroperasi secara normal. Namun saat wahana memulai berputar, terlihat ada seorang penumpang terlempar dari kursinya.
Dia sempat berpegangan pada pengait pengaman di kursinya. Namun, akhirnya dia terjatuh ke bawah.
Suasana menjadi panik. Pengunjung yang hadir terdengar histeris dan mencoba mendekati lokasi.
Kepala Satuan Reserse Kriminal Polres Batu, AKP Rudi Kiswoyo, membenarkan peristiwa di Jatim Park 1 itu. Menurutnya, insiden tersebut terjadi pada Selasa, 8 April 2025 sekitar pukul 16.05 WIB.
"Sekitar 16.05 WIB tiba-tiba sabuk pengaman korban terlepas dan korban sempat terombang-ambing dengan berpegangan pada pengaman badan," ungkap Rudi saat dikonfirmasi, Jumat, 18 April 2025.
"Kemudian korban terlempar dari kursi wahana permainan 360 Pendulum dan terjatuh ke bawah," sambungnya.
Menurutnya, korban langsung mendapat pertolongan dari petugas Jatim Park 1 dan pengunjung. Sementara operator permainan langsung menghentikan wahana tersebut.
"Melihat insiden tersebut, operator permainan langsung menghentikan wahana dan korban dievakuasi ke klinik Jatim Park untuk mendapatkan penanganan pertama," ujarnya.
Artikel lainnya: Syafril Firdaus Dokter Kandungan Cabul Garut Terancam 12 Tahun Bui