Istana Pastikan Kabar Sri Mulyani Mundur dari Kabinet Hoaks

  • Arry
  • 18 Maret 2025 15:48
Menteri Keuangan Sri Mulyani Indrawati menghadap Presiden Prabowo Subianto di Istana(@smindrawati/instagram)

Kabar Sri Mulyani Indrawati bakal mundur sebagai Menteri Keuangan Kabinet Merah Putih mencuat beberapa pekan terakhir. Istana pun menegaskan kabar tersebut tidak benar alias hoaks.

"Kami ingin menegaskan informasi yang beredar di media sosial mengenai kemunduran diri Sri Mulyani sebagai Menteri Keuangan adalah tidak benar alias hoaks," kata Juru bicara Kantor Komunikasi Presiden, Hariqo Satria, dalam video yang diunggah di akun Instagram resmi dikutip Selasa, 18 Maret 2025.

"Hingga saat ini tidak ada pernyataan resmi sebagaimana disampaikan oleh pihak-pihak yang tidak bertanggung jawab," ujarnya.

Hariqo menegaskan, Sri Mulyani masih menjalankan tugasnya sebagai Menteri Keuangan. Dia pun meminta masyarakat tidak terprovokasi informasi yang belum tentu kebenarannya.

Baca juga
Sri Mulyani Hanya Tersenyum Saat Ditanya Soal Isu Mundur dari Kabinet Merah Putih

"Ibu Sri Mulyani sampai saat ini masih bertugas dan menjalankan tanggung jawabnya sebagai Menteri Keuangan. Kami mengimbau kepada seluruh masyarakat untuk tetap tenang dan tidak terprovokasi," ujarnya.

"Dan kami meyakini, kami mempercayai masyarakat kita mudah terprovokasi oleh informasi yang jelas-jelas belum terverifikasi. Mari bijak bermedia sosial dan selalu saring sebelum sharing," lanjut Hariqo.

Kabar Sri Mulyani mundur dari Kabinet Merah Putih ini memuncak saat Menteri Keuangan itu bertemu Presiden Prabowo Subianto pada 13 Maret di Istana Merdeka, Jakarta.

Sri Mulyani mengunggah foto pertemuan tersebut di akun Instagram miliknya. Dia mengaku pertemuan itu untuk melaporkan kinerja APBN.

"Ya melaporkan saja mengenai APBN, dan lain-lain," kata Sri Mulyani.

Ketua Harian Partai Gerindra Sufmi Dasco Ahmad juga telah menegaskan, Presiden Prabowo Subianto belum berencana melakukan reshuffle. Dia mengaku sudah mengecek langsung ke pemerintah terkait kabar ini.

"Dan saya sudah juga cek kepada pemerintah, belum ada rencana reshuffle dan kalau kepada Bu Sri Mulyani juga saya belum sempat (bertanya)," kata Dasco pada 14 Maret 2025.

"Tapi kalau melihat pertemuan buka puasa kemarin yang seperti teman-teman lihat di media, keduanya penuh keakraban," sambung Wakil Ketua DPR RI itu. 

Artikel lainnya: Anggota TNI Penembak 3 Polisi di Way Kanan Lampung Ditangkap

 

Related Articles

Berita Terpopuler

Berita Pilihan