Coldplay Rilis Negara yang Kembalikan Gelang Xylobands, Indonesia Urutan Buncit

  • Arry
  • 13 Maret 2024 17:26
Gelang Xylobands saat konser Coldplay Jakarta(xylobands/xylobands.com)

Coldplay prosentase negara yang mengembalikan gelang Xyloband yang digunakan saat konser keliling dunia tahun 2023. Hasilnya, Indonesia berada di urutan paling buncit.

Konser Coldplay digelar di sejumlah negara di seluruh dunia dengan tajuk Music of The Spheres. Konser Coldplay di Jakarta digelar di Stadiion Gelora Bung Karno pada 15 November 2023.

Para penggemar yang hadir dalam konser Coldplay dipinjamkan gelang Xyloband wrist oleh panitia. Tentunya, gelang ini harus dikembalikan usai konser berakhir.

Gelang ini cukup unik, sebab akan memancarkan warna sesuai dengan lagu yang dimainkan Chris Martin Cs di atas panggung.

Baca juga
Belasan Ribu Penonton Tak Kembalikan Gelang Xyloband di Konser Coldplay Jakarta

Namun sayangnya, penggemar Coldplay di Indonesia banyak yang tidak mengembalikan gelang tersebut. Bahkan prosentase pengembalian gelang saat konser di Jakarta tercatat hanya 77 persen.

Hal ini berbanding jauh dengan konser Coldplay yang digelar di negara tetangga yakni Singapura. Meski digelar selama 6 hari, prosentase pengembalian gelang di Negeri Singa itu mencapai 91 persen.

Berikut daftar lengkap prosentase pengembalian gelang Xyloband yang diunggah akun @coldplay.access:

  1. Tokyo, Jepang (97 persen)
  2. Kopenhagen, Denmark (96 persen)
  3. Buenos Aires, Argentina (94 persen)
  4. Gothenburg, Swedia (94 persen)
  5. Kaohsiung, Taiwan (93 persen)
  6. Zurich, Swiss (92 persen)
  7. Curitiba, Brasil (91 persen)
  8. Singapura, Singapura (91 persen)
  9. Kuala Lumpur, Malaysia (90 persen)
  10. Perth, Australia (90 persen)
  11. Chicago, Amerika Serikat (90 persen)
  12. Bangkok, Thailand (89 persen)
  13. Rio de Janeiro, Brasil (87 persen)
  14. Manila, Philipina (87 persen)
  15. Santiago, Chile (86 persen)
  16. Coimbra, Portugal (86 persen)
  17. Barcelona, Spanyol (86 persen)
  18. Seattle, Amerika Serikat (86 persen)
  19. Sao Paulo, Brasil (85 persen)
  20. Bogota, Kolombia (85 persen)
  21. Amsterdam, Belanda (82 persen)
  22. Vancouver, Kanada (82 persen)
  23. Los Angeles, Amerika Serikat (80 persen)
  24. Berlin, Jerman (80 persen)
  25. Jakarta, Indonesia (77 persen)

Artikel lainnya: Pilpres 2024: Prabowo-Gibran Menang di Jakarta, Unggul 38 Ribu Suara dari AMIN

 

Related Articles

Berita Terpopuler

Berita Pilihan