Inikah Waktu Terjadinya Malam Lailatul Qadar?

  • Arry
  • 15 April 2023 04:24
Ilustrasi Malam Lailatul Qadar(@noumanyounas/unsplash)

Bulan Ramadan merupakan bulan yang paling istimewa bagi umat Muslim. Salah satu alasannya adalah bulan ke-9 penanggalan hijriah ini memiliki satu hari yakni Lailatul Qadar. Kapan waktunya?

Mendapatkan malam Lailatul Qadar adalah impian bagi umat Muslim. Sebab, malam Lailatul Qadar disebut sebagai malam yang lebih baik daripada 1.000 bulan alias sekitar 83 tahun lebih.

Umat Muslim meyakini malam Lailatul Qadar terjadi pada 10 hari terakhir bulan Ramadan. Dari Salim bin Abdullah bin Umar bahwa bapaknya berkata; saya mendengar Rasulullah bersabda berkenaan dengan Lailatul Qadar, "Beberapa orang diantara kalian, telah bermimpi bahwa Lailatul Qadar itu terakhir (dari ramadhan). Maka carilah ia pada sepuluh yang terakhir." (HR.Muslim, no.1988).

Meski demikian, tidak ada yang tahu pasti kapan Lailatul Qadar itu turun di 10 malam terakhir bulan Ramadan.

Baca juga
Ini Keistimewaan dan Tanda-tanda Datangnya Malam Lailatul Qadar

Melansir laman MUI, Prof Dr KH Nadjamuddin Abd Shafa Lc MA menyatakan, malam Lailatul Qadar terjadi pada 27 Ramadan.

Diantaranya berdasarkan hadis Nabi saw :”Barang siapa yang mencarinya, maka carilah di malam ke-27.” (HR. Ahmad ).

“Sebagian ulama berpendapat alasan memilih malam ke 27 karena menghitung dari huruf Lailatul Qadar yang terdiri dari 9 haruf, dalam Al-Qur’an disebut sebanyak 3 kali, maka Lailatul Qadar datang pada tanggal 27 Ramadhan,” kata Nadjamuddin.

Menurutnya, di Masjidil Haram juga biasanya orang berbondong-bondong untuk berlomba beribadah pada malam ke-27 Ramadan.

Meski demikian, KH Nadjamuddin mengimbau kepada umat Islam agar tetap menghidupkan malam Ramadan dengan banyak ibadah dan beramal terutama di sepuluh malam terakhir.

“Bukan saja orang yang mendapatkan Malam Qadar yang mendapatkan pahala saja tapi semua kaum Muslimin yang beribadah pada malam itu akan mendapatkan pahalanya, ” ujarnya.

Artikel lainnya: 7 Kuliner Khas Lebaran yang Paling Ditunggu di Hari Raya Idulfitri

 

Related Articles

Berita Terpopuler

Berita Pilihan