Resep Mie Goreng Rumahan yang Mudah Diolah dan Lebih Nikmat Dibanding Mie Instan
- Arry
- 8 Maret 2023 16:45
Mie goreng lebih mudah dibuat dengan menggunakan mie instan. Padahal mengolah miee goreng rumahan sangat mudah. Bahan-bahannya pun juga tidak sulit dicari dan bisa sesuai dengan selera kita.
Berikut 5 resep mie goreng rumahan yang mudah diolah:
1. Mie Goreng Jawa
Bahan-bahan:
5 sdm kecap manis
1 sdt lada bubuk
1/2 sdt pala bubuk
1/2 sdt garam
1/2 sdt kaldu bubuk
2 siung bawang putih
3 siung bawang merah
2 butir kemiri
Cara membuat:
- Langkah pertama tumis bumbu halus sampai matang dan harum. Kemudian masukkan cabai, dan aduk sampai rata.
- Masukkan lada, pala, garam, dan kaldu bubuk. Kemudian aduk sampai rata. Tambahkan sedikit air agar bumbu tercampur rata.
- Masukkan mie, kemudian aduk rata. Lalu tambahkan kecap manis, aduk cepat sampai semua bumbu tercampur rata.
- Langkah terakhir masukkan sayuran, aduk sampai sayuran layu. Angkat kemudian sajikan.
2. Mie Goreng Pedas Manis
Bahan:
2 buah daun bawang, iris
2 batang seledri, iris
6 sdm kecap manis
1 sdt kecap asin
1 sdt merica bubuk
Garam secukupnya
8 siung bawang merah, haluskan
5 siung bawang putih, haluskan
10 buah cabai keriting, haluskan
Cara membuat:
- Siapkan wadah kemudian campurkan mie dengan kecap asin, kecap manis dan sedikit minyak. Aduk rata. Sisihkan.
- Panaskan sedikit minyak. Tumis bumbu halus, wortel dan udang. masukkan mie dan semua bahan lainnya. Aduk hingga tercampur rata. Koreksi rasa, lalu sajikan.
3. Mie Goreng Kampung
Bahan-bahan:
3 siung bawang putih
5 siung bawang merah
2 butir kemiri
1 sdt merica bubuk
Gula, garam, dan kaldu bubuk secukupnya
Bawang goreng secukupnya
Cara membuat:
- Langkah pertama adalah panaskan minyak terlebih dahulu. Kemudian tumis bumbu halus sampai keluar bau harum.
- Masukkan bahan tambahan yang sudah disiapkan, selanjutnya berikan air sedikit saja kemudian tunggu hingga mendidih.
- Selanjutnya, masukkan mie, bumbu, gula, garam, merica, dan kaldu bubuk.
- Lakukan koreksi rasa. Jika sudah pas, maka masukkan daun seledri dan daun bawang. Aduk sampai rata.
- Taburi bawang goreng dan kemudian sajikan.
4. Mie Goreng Nyemek
Bahan-bahan:
2 sdm minyak goreng
3 buah bawang putih geprek
Daun bawang
1/4 sdt garam
1/4 sdt gula pasir
1/4 sdt lada putih bubuk
3 sdm saus teriyaki
2 sdm saus tomat pedas
2 sdm kecap manis
1 sdm kecap asin
1 sdm minyak wijen
150 ml air
Cara membuat:
- Langkah pertama adalah tumis terlebih dahulu bawang putih sampai harum.
- Kemudian masukkan bumbu-bumbu yang sudah disiapkan kecuali air.
- Masukkan sayuran, masukkan mie, tambahkan air dan masak hingga kuah agak berkurang.
5. Mie Goreng Seafood
Bahan-bahan:
Bawang putih
1 sdm kecap asin
1 sdm minyak wijen
2 sdm saus tiram
2 sdm kecap manis
2 sdm saus tomat
1/2 sdm kecap inggris
1/4 sdt kaldu bubuk
Cara membuat:
- Langkah pertama adalah tumis bawang putih sampai harum dan matang. Kemudian masukkan seafood yang ingin dipakai sebagai campuran.
- Masak seafood di atas api yang sedang sampai matang.
- Masukkan mie dan bahan lainnya ke dalam wajan dan kemudian aduk sampai rata hingga bahan isian tercampur sempurna dengan bumbu.
- Selanjutnya, masukkan bahan sayur, kemudian aduk sampai sayuran menjadi lemas. Jika sudah, koreksi rasa kemudian sajikan.