Viral Tagar Menteri Mesum Usai Azwar Anas Dilantik Jokowi, Ini Tanggapan PDIP
- Arry
- 8 September 2022 13:14
Presiden Joko Widodo resmi melantik Abdullah Azwar Anas sebagai Menteri Pendayagunaan Aparatur Negara Reformasi Birokrasi. Azwar Anas menggantikan Tjahjo Kumolo yang meninggal dunia.
Usai pelantikan Azwar Anas, media sosial twitter ramai dengan tagar Menteri Mesum. Tercatat sudah lebih dari 6.200 percakapan yang membahas tagar Menteri Mesum pada Kamis, 8 September 2022.
Kasus ini memang pernah mencuat saat Pilgub Jawa Timur 2018. Saat itu, Abdullah Azwar Anas maju sebagai calon wakil gubernur Jawa Timur, bersama Saifullah Yusuf alias Gus Ipul.
Baca juga
Profil Abdullah Azwar Anas, Calon Menteri PAN-RB Pilihan Jokowi
Di tengah kampanye, beredar foto yang memuat sosok yang disebut Azwar Anas tengah bersama wanita saat berada di dalam mobil dan kamar hotel.
Azwar Anas kemudian memutuskan mengundurkan diri dari arena Pilgub Jawa Timur usai beredarnya foto-foto syur tersebut.
"Saya tidak ingin menjadi beban. Maka saya memilih mundur,” kata Azwar Anas pada 8 Januari 2018.
Kini foto-foto tersebut kembali beredar di Twitter.
Ketua Badan Pemenangan Pemilu (Bappilu) PDI Perjuangan, Bambang Wuryanto alias Bambang Pacul, angkat bicara soal foto-foto kadernya itu.
"Mungkin kalau hanya catatan yang kurang baik, hanya karena pencalonan gubernur itu toh? Tapi itu kan bagian yang mungkin sudah dianggap diabaikan," kata Bambang Pacul.
"Tapi sebagai bupati kan dia punya catatan yang baik. Sebagai anggota DPR juga punya catatan yang baik track record-nya," tambahnya.
"Kalau soal kemampuan itu gampang dilihat dari track record nya. Itu adalah kemampuan menyesuaikan diri dan kecerdasan," kata Pacul membela Azwar Anas yang juga merupakan kader PDI Perjuangan itu.
Artikel lainnya
- Pria Ini Bongkar Cara Hemat Beli Kopi di Starbucks, Bisa Dapat Diskon 50 Persen
- Resep Ayam Goreng Ny Suharti, Lezatnya Bikin Nagih
- Diperiksa KPK 11 Jam, Ini Penjelasan Anies Baswedan Soal Formula E
- Hasil Liga Champions: Barcelona-Ajax-Bayern Pesta Gol, Napoli Bantai Liverpool
- Kombes Agus Nurpatria Jadi Polisi ke-3 yang Dipecat Gegara Ferdy Sambo, Ini Perannya