5 Cara Ampuh Usir Cicak dari Meja Makan di Rumah
- Arry
- 19 Agustus 2022 16:28
Cicak sering terdapat di rumah kita. Namun, tidak jarang cicak merayap di area meja makan.
Ketika cicak berkeliaran di area meja makan, tentu akan menganggu kita. Sebab, makanan yang terinjak oleh cicak sudah pasti akan dibuang.
Namun, ada cara ampuh untuk mengusir cicak agar tidak mengendap-endap di area meja makan. Melansir berbagai sumber, berikut cara ampuh mengusir cicak dari meja makan:
1. Taburkan bubuk kopi
Kita bisa memanfaatkan bubuk kopi murni untuk mengusir cicak. Hal ini karena cicak sangat membenci aroma menyengat yang berasal dari bubuk kopi. Caranya dengan sedikit menaburkan di pinggir area meja makan.
Jika perlu, bisa juga dengan mencampurkan bubuk kopi dengan tembakau. Bubuk tembakau bisa berfungsi sebagai racun bagi cicak.
2. Haluskan bawang merah dan putih
Cara alami lainnya adalah dengan menggunakan bumbu dapur seperti bawang merah dan putih. Aroma bawang yang sangat menyengat ini juga sangat dibenci oleh cicak.
Caranya, haluskan bawang merah dan putih. Bisa menggunakan blender agar bawang halus sempurna. Kemudian, masukkan bawang yang sudah dihaluskan tadi di sebuah botol kecil dan campur dengan air. Lalu semprotkan cairan campuran bawang tersebut ke sudut meja makan.
3. Gunakan Lada dan Cabai
Bahan alami lainnya yang bisa digunakan adalah dengan mengunakan lada dan cabai. Caranya adalah dengan menaburkan langsung bubuk lada atau cabai di sudut meja.
Atau bisa juga dengan mencampurkan bubuk cabai lada dan cabai dengan air, kemudian dimasukkan ke dalam botol. Lalu semprotkan cairan campuran tersebut ke sekeliling meja.
4. Gunakan cangkang telur
Saat menggoreng telur, jangan dibuang cangkangnya. Sebab, cangkang tersebut juga dapat berguna mengusir cicak. Caranya adalah cangkang telur yang kosong dan seka dalamnya. Kemudian taruh cangkang tersebut di sudut meja.
Bisa juga dengan menumbuk halus cangkang telur itu. Kemudian, kumpulkan serpihan cangkang telur itu dan masukkan ke kantong pelastik yang sudah dilubangi. Kantong plastik itu bisa digantungkan di sudut meja. Atau juga ditempatkan di jendela agar cicak tak masuk lagi ke rumah.
5. Lindungi makanan dengan penutup
Cara termudah agar makanan tidak terinjak-injak cicak adalah dengan menggunakan penutup makanan alias tudung saji. Hal ini juga bisa menghindari kotoran cicak yang jatuh dari langit-langit rumah.
Demikian cara mudah mengusir cicak dari meja makan. Selamat mencoba.
Artikel lainnya
- 5 Rekomendasi Tempat Sarapan Nikmat dan Murah di Jakarta
- Promo Hanya 3 Hari Indomaret 19-21 Agustus: Minyak Goreng 2 Liter Rp27.500
- Resep Sambal Udang Kecombrang Ala Chef Devina Hermawan, Bikin Nagih
- 15 Khasiat Kunyit yang Perlu Diketahui: Perkuat Imun Hingga Turunkan Berat Badan
- 5 Manfaat Makan Bawang Putih Mentah Bagi Kesehatan