Dianggap Memalukan, Simak 5 Manfaat Kentut bagi Kesehatan

  • Arry
  • 27 Juli 2022 11:24
Ilustrasi kentut(ist/ist)

Kentut atau buang angin adalah hal yang normal dilakukan manusia. Kentut ini terjadi akibat pelepasan gas dari sistem pencernaan yang terbentuk dari hasil pencernaan makanan atau akibat udara yang tertelan.

Namun sering kali kentut ini dianggap memalukan. Karena membuat udara menjadi 'tercemar' aroma bau tak sedap.

Melansir Medical News Today, seseorang yang sehat bisa kentut sebanyak 12 hingga 25 kali dalam satu hari.

Meski demikian, kentut itu memiliki banyak manfaat bagi kesehatan. Beikut manfaat kentut bagi kesehatan:

1. Mengurangi kembung

Melansir healthline, gas yang terkumpul di saluran pencernaan akan membuat perut menjadi kembung. Mengeluarkan gas dengan kentut dapat membantu mengurangi sakit akibat perut kembung itu.


2. Mengurangi sakit perut

Ketika seseorang makan, maka akan banyak gas yang dihasilkan dari proses tersebut. Tentunya ini bisa menyebabkan rasa sakit dan tidak nyaman. Namun sakit akan hilang jika seseorang itu mengeluarkan kentut.


3. Mengidentifikasi alergi makanan

Saat makan makanan yang menyebabkan alergi, tubuh akan menghasilkan sejumlah gejala sebagai alarm bilsa saluran pencernaan terganggu. Gejala ini bisa berupa mual, kembung, hingga sering kentut.


4. Meningkatkan kesehatan usus besar

Saat sedang berada di ruangan dan bersama banyak orang, kita suka sekali menahan kentut. Hal tersebut ternyata sangat berbahaya. Sebab dapat menyebabkan iritasi pada usus besar hingga menyebabkan wasir.


5. Mengidentifikasi masalah kesehatan di usus besar

Kentut juga bisa menjadi tanda kita mengalami masalah kesehatan di usus besar. Hal ini terjadi bia kentut berbau aneh, terasa sakit saat kentut, atau sering kentut ini bisa menjadi gejala usus tidak bekerja dengan baik.

 

Artikel lainnya

 

Related Articles

Berita Terpopuler

Berita Pilihan