5 Manfaat Makan Bawang Putih Mentah Bagi Kesehatan
- Arry
- 23 Juni 2022 10:20
Bawang putih selama ini dipakai sebagai bumbu masakan. Namun, rempah-rempah ini ternyata banyak manfaatnya bagi tubuh kita. Apalagi jika dimakan mentah-mentah.
Berbagai manfaat mengonsumsi bawang putih ini banyak sekali. Seperti mengobati flu, menurunkan tekanan daerah, hingga menjaga kadar gula dalam darah.
Namun, perlu diperhatikan, jika mengonsumsi bawang putih bisa bisa merasakan sensasi tebakar di tenggorokan.
Dikutip dari Halodoc, berikut manfaat makan bawang putih mentah bagi kesehatan:
1. Mengobati Flu
Bawang putih sejak lama digunakan untuk kesehatan. Manfaat kesehatan dari bawang putih mentah adalah hasil dari senyawa belerang yang terbentuk ketika siung bawang putih dicincang, dihancurkan, atau dikunyah. Salah satu manfaat bawang putih adalah bisa untuk mengobati flu.
Perlu diketahui, bawang putih mengandung beberapa nutrisi penting dan rendah kalori. Satu siung bawang putih mentah mengandung mangan, Vitamin C, selenium, dan sejumlah kecil serat, kalsium, tembaga, fosfor, zat besi, Vitamin B1, Vitamin B6, dan kalium.
2. Meningkatkan Sistem Kekebalan Tubuh
Bawang putih mentah dapat meningkatkan fungsi sistem kekebalan tubuh serta mengurangi terjadinya intensitas penyakit umum seperti flu dan infeksi sistemik atau kulit lainnya.
3. Menurunkan Tekanan Darah
Senyawa aktif dalam bawang putih dapat menurunkan tekanan darah (hipertensi), mengurangi risiko penyakit kardiovaskular seperti serangan jantung dan stroke.
4. Membantu Mengontrol Kadar Gula Darah
Bawang putih mentah dapat mengurangi fluktuasi kadar gula darah sebelum makan pada orang dengan atau tanpa diabetes. Itulah sebabnya mengonsumsi bawang putih juga direkomendasikan untuk pengidap diabetes.
5. Meningkatkan Kinerja Fisik
Bawang putih dapat mengurangi kelelahan serta meningkatkan kinerja atletik dan kapasitas fisik. Di zaman dahulu, bawang putih digunakan untuk meningkatkan kinerja fisik pekerja dan meningkatkan kinerja atletik pada atlet Olimpiade di Yunani kuno.
Demikian 5 manfaat makan bawang putih mentah bagi kesehatan tubuh. Namun, perlu diperhatikan juga karena bawang putih memiliki bau yang menyengat dan bisa membuat napas menjadi bau.
Artikel lainnya
- Kronologi Tewasnya Putra Buya Arrazy Usai Tertembak Pistol Anggota Polri
- Piala Presiden: Persija Dibantai 1-5 oleh Rans Nusantara, Klub Milik Raffi Ahmad
- 3 Film Korea Terbaru Tayang di Bioskop CGV
- Cek Pengumuman SBMPTN 2022 Dimana? Buka 30 Link Ini
- Muhammadiyah Tetapkan Iduladha Jatuh Pada 9 Juli 2022