Ifan Seventeen Ditunjuk Jadi Dirut PT Produksi Film Negara, Yessy Gusman Jadi Komut
- Arry
- 13 Maret 2025 09:57

Menteri BUMN Erick Thohir resmi menunjuk Riefian Fajarsyah atau Ifan Seventeen sebagai Direktur Utama PT Produksi Film Negara (PFN). Selain itu, artis senior Yessy Gusman ditunjuk sebagai Komisaris Utama (Komut).
Corporate Secretary PFN, Ihsan Chairdiansyah, menjelaskan perubahan pengurus. Menurutnya, perombakan struktur merupakan bagian dari strategi penguatan PFN dalam mengembangkan ekosistem industri kreatif nasional.
"PFN menyambut keputusan Kementerian BUMN selaku pemegang saham PFN dalam menunjuk Riefian Fajarsyah (Ifan Seventeen) sebagai Direktur Utama perusahaan," ujar Ihsan dalam keterangannya, dikutip Kamis, 13 Maret 2025.
“PFN tengah bertransformasi menjadi fasilitator utama dalam ekosistem industri film dan konten nasional. Kami siap menjadi content hub yang menjembatani akses akademi, perizinan, dan pembiayaan, guna mempercepat pertumbuhan industri kreatif di Indonesia,” tutur Ihsan.
Baca juga
Kisah Kopi Sianida Mirna dan Jessica Diangkat ke Film Ice Cold Tayang di Netflix
Ihsan menjelaskan, PFN memandang pengalaman sebagai faktor strategis bagi kepemimpinan perusahaan. Terutama pemahaman mendalam tentang ekosistem kreatif, keterlibatan dalam berbagai aspek industri hiburan, serta jejaring luas di sektor ekonomi kreatif menjadi aspek penting dalam pengembangan perusahaan ke depan.
PFN menilai Ifan Seventeen memiliki pengalaman luas di sektor kreatif dan industri hiburan. Selain dikenal sebagai musisi, Ifan juga aktif dalam produksi film, pengelolaan bisnis kreatif, dan pengembangan ekosistem ekonomi kreatif.
Ifan tercatat mendirikan rumah produksi pada 2020, sebuah entitas yang bergerak di bidang hiburan dan produksi audiovisual, yang kemudian berkembang menjadi platform kreatif yang mendukung berbagai proyek musik dan film independen.
Kemudian pada 2022, Ifan Seventeen memperluas perannya dengan mendirikan Kunci Rumah Entertainment. Perusahaan ini berfokus pada pengembangan konten hiburan dan manajemen talenta.
Dalam industri perfilman, Ifan memiliki pengalaman baik di depan maupun di belakang layar. Ia membintangi film Sukep: The Movie (2019) dan Kemarin (2021) serta menjadi executive producer dalam film Kau dan Dia (2021). Sejak 2022, ia juga menjabat sebagai Ketua Bakominfo DPP Gekrafs, organisasi yang mendukung pertumbuhan industri kreatif di Indonesia.
Berikut jajaran Dewan Komisaris dan Direksi PFN yang baru
Dewan Komisaris PFN (Periode Baru)
- Komisaris Utama: Yasmine Yessy Gusman
- Komisaris Independen: Arswendy Nasution
Direksi PFN (Periode Baru)
- Direktur Utama: Riefian Fajarsyah
- Direktur Produksi: Christo Putra Aris
- Direktur Pengembangan: Narliswandi Piliang
Artikel lainnya: Sri Mulyani Hanya Tersenyum Saat Ditanya Soal Isu Mundur dari Kabinet Merah Putih