Anak Nikita Mirzani Kabur dari Rumah Aman ke Kantor Razman Nasution, Ini Kronologinya

  • Arry
  • 10 Januari 2025 18:07
Nikita Mirzani(@nikitamirzanimawardi/instagram)

Polemik di keluarga Nikita Mirzani kembali menjadi sorotan. Putri Nikita, LM, kabur dari rumah aman usai lima bulan dia berada di tempat itu. Begini kronologinya.

Kasie Humas Polres Jakarta Selatan, Kompol Nurma Dewi, menjelaskan kronologi LM kabur dari rumah aman alias safe house. Menurutnya, LM kabu pada Kamis, 9 Januari 2025 malam.

"Jadi setelah kita tadi meminta keterangan juga dari rumah aman, saksi, keterangannya jadi di situ dari LM mengeluh sakit kepala, kemudian diantar ke salah satu Puskesmas di Jakarta," kata Kompol Nurma, Jumat, 10 Januari 2025.

Setibanya di puskesmas, LM kemudian meminta izin pergi ke toilet. Namun, dia justru melarikan diri dan pergi ke kantor pengacara Razman Arif Nasution yang berada di kawasan Jakarta Selatan.

Baca juga
Drama Nikita Mirzani Jemput Paksa Anaknya, Lolly, Ini Kronologinya

"Betul, jadi dia dari situ kemudian mengarah ke kantornya RAN. Itu dari pengakuan LM, ini sementara masih didalami," kata Nurma.

Nurma menegaskan, saat ke puskesmas, LM mendapat pendampingan sesuai dengan prosedur.

"Betul, itu dia didampingi, kemudian dia izin ke toilet, nah dari situ LM sudah tidak ada," kata Nurma.

Sementara itu, Razman Arif Nasution, mengaku tetiba menerima pesan suara dari seseorang yang mengatasnamakan LM.

"Tiba-tiba dia kirim voice note, saya dengar, kok mirip. Akhirnya 'Om, izin saya video call,' kaget lah saya," kata Razman dikutip dari YouTube Intens Investigasi.

"Kamu lagi dimana?'Saya di depan kantor om.' Kamu kenapa? Saya bilang, 'Saya lari om, saya udah enggak kuat.' Dia nangis-nangis, 'bantu saya om,'" lanjutnya.

Baca juga
Vadel Badjideh Ungkap Pesan Nikita Mirzani di Instagram: Kamu Mau Hidup Tenang?

"Saya bilang, kalau begitu kamu ke hotel yang di depan ATM center sebelah kantor saya, termasuk dengan bapak (ojek online) yang membawa Max*m," ujar Razman.

"Sampai situ, saya datang, begitu datang kita rekam, karena saya enggak mau nanti fitnah. Disitu ada CCTV, kita interview, udah nangis-nangis," sambungnya.

Menurut Razman, saat itu dia akhirnya memutuskan untuk membawa kembali LM ke Polres Jakarta Selatan.

"Ya sudah kamu saya bawa ke Polres, supaya tidak di Safe House, harus ada yang mantau, mengawal perkembangan, nanti kita bicarakan," ucap Razman.

"Makanya dia saya bawa ke sini, kan niat saya baik, saya bawa ke sini. Supaya mereka mendengar apa yang dia rasakan selama di Safe House," imbuhnya.

Sebagai informasi, insiden ini merupakan buntut dari kasus yang dilaporkan Nikita Mirzani ke polisi terhadap Vadel Bajideh, kekasih LM.

Artikel lainnya: Siapa Pemilik Mobil RI 36 yang Viral dan Tuai Kontroversi?

 

Related Articles

Berita Terpopuler

Berita Pilihan